25 radar bogor

Banjir dan Longsor Lagi, Warga Leuwiliang Ngungsi

Lagi, Banjir dan Longsor Rusak Rumah Warga di Leuwiliang
Lagi, Banjir dan Longsor Rusak Rumah Warga di Leuwiliang

LEUWILIANG-RADAR BOGOR, Banjir dan longsor kembali terjadi di Kabupaten Bogor. Tepatnya di Kecamatan Leuwiliang, Sabtu (4/6/2022) kemarin.

Menurut data yang diterima radarbogor.id dari BPBD Kabupaten Bogor, banjir terjadi di Kampung Tengah RT 03/02, Desa Puraseda. Sementara longsor terjadi di Kampung Tambakan, RT 01/03.

baca juga: Bima Arya Sebut Perlintasan Kereta Kebon Pedes Belum dapat Prioritas

Banjir disebabkan intensitas hujan yang tinggi, yang menyebabkan air selokan meluap dan menggenangi rumah warga, dengan ketinggian 5-10 cm. Sementara longsor terjadi dan terdampak pada halaman rumah miik warga bernama Solehudin. Beruntung, dalam kejadian, tidak ada korban jiwa.

Akibat longsor, korban dengan 1 KK dan 5 jiwa terpaksa mengungsi ke rumah keluarganya di alamat yang sama, sebagai antisipasi kejadian serupa.

Baca juga: Peringati HJB ke-540, FPI Pamerkan Bingkai Parlemen Kota Bogor

Longsor juga mengakibatkan jalan alternatif warga Kampung Tambakan RT 01/03 tertutup. Saat ini warga bersama petugas BPBD masih melakukan pembersihan bekas-bekas longsor.

Kasi Kadaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor, Muhamad Adam Hamdani membenarkan kejadian tersebut.

Baca juga: 100 Anggota Colt Mania Jawa Barat Kopi Darat, Siap Touring Hingga Yogyakarta

“Longsor terdampak pada halaman depan rumah milik Solehudin,” kata Adam.

Sementara untuk banjir, menggenangi beberapa rumah warga yang berdekatan dengan aliran sungai yang meluap. (*/abi)

Editor: Rany