25 radar bogor

Pemkot Bogor Kembali Gelar Lomba Inovasi BIA, Simak Jadwalnya

Pemkot Bogor
Pemkot Bogor kembali menggulirkan lomba inovasi terbesarnya yakni Bogor Innovation Award (BIA) pada tahun ini. Helaran BIA 2024 dibuka di Auditorium Perpustakaan Kota Bogor, Rabu (28/2/2024). REKA/RADAR BOGOR

BOGOR-RADAR BOGOR, Pemkot Bogor kembali menggulirkan lomba inovasi terbesarnya yakni Bogor Innovation Award (BIA) pada tahun ini. Helaran BIA 2024 dibuka di Auditorium Perpustakaan Kota Bogor, Rabu (28/2/2024).

Baca Juga : Gelar Sayembara Desain Tugu Toleransi, Pemkot Bogor Siapkan Hadiah Rp5 Juta

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan dan Riset Daerah (Bapperida) Pemkot Bogor, Rudy Mashudi mengatakan tahap sosialisasi dan pendaftaran BIA 2024 akan dilakukan selama 2 bulan ke depan hingga Bulan April 2024.

“Setelah itu akan dilanjutkan dengan tahap seleksi administrasi di Bulan Mei 2024, lalu tahap evaluasi secara substansi di Bulan Juni 2024. Para peserta selanjutnya akan mengikuti tahap presentasi dan wawancara di Bulan Juli 2024. Pengumuman peserta terbaik akan disampaikan pada Bulan Agustus 2024 mendatang,” bebernya.

Terdapat 5 kategori peserta yang akan dibuka pada BIA 2024. Di antaranta kategori SMP sederajat, kategori SMA sederajat, kategori perguruan tinggi atau lembaga riset atau pelaku usaha, kategori masyarakat, dan kategori Aparatur Sipil Negara (ASN).

Pada BIA tahun ini, Bapperida mengusung tema “Membangun Ekosistem Inovasi Kreasi Serta Menebar Inspirasi”. Bidang-bidang inovasi yang diperlombakan antara lain mengenai ekonomi terbarukan, ekonomi kreatif, kebersihan dan lingkungan hidup, pangan dan agribisnis, teknologi informasi dan komunikasi, ekonomi hijau, sosial, kesehatan dan obat-obatan, pendidikan, serta transportasi ramah lingkungan.

Pemkot Bogor bakal melibatkan perwakilan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Badan Penelitian dan Kelitbangan Provinsi Jawa Barat, akademisi Kampus, dan Kepala Bagian Organisasi sebagai juri dalam perlombaan ini.

Seperti tahun sebelumnya, Bapperida bakal memberikan hadiah berupa uang tunai dengan total Rp126 juta. Peserta yang berhasil mendapat juara 1 akan dihadiahi uang tunai sebesar Rp10 juta. Sementara untuk juara 2 mendapat Rp7,5 juta dan juara ketiga memperoleh Rp5 juta.

Terdapat 5 kategori peserta yang akan dibuka pada BIA 2024. Di antaranta kategori SMP sederajat, kategori SMA sederajat, kategori perguruan tinggi atau lembaga riset atau pelaku usaha, kategori masyarakat, dan kategori Aparatur Sipil Negara (ASN).

“Karena ASN tidak boleh mendapat hadiah dari APBD maka hadiahnya akan berasal dari sponsor,” terang Rudy.

Dirinya berharap, BIA 2024 bisa semakin meningkatkan inovasi yang dihasilkan oleh Kota Bogor dan bisa ditindak lanjuti sebagai bagian dari kekayaan kota. “Semoga bisa menghasilkan inovasi andal dan jadi bagian dari pembangunan,” tuturnya.

Rudy menargetkan jumlah peserta yang berpartisipasi dalam BIA kali ini semakin banyak di banding tahun sebelumnya yang berjumlah 142 tim.

Wali Kota Bogor, Bima Arya berharap penyelenggaraan BIA tidak hanya bersifat formalitas belaka melainkan betul-betul membangun ekosistem inovasi di Kota Bogor.

“Jadi internal birokratnya harus mendukung untuk iklim inovasi. Mesti mengikis budaya senioritas, mengikis budaya formalitas, kemudian harus didorong terus menghasilkan yang baru, internal. Secara eksternal juga ekosistemnya haeus dibangun dengan dukungan dari komunitas kreatif pengusaha, kampus dan lain-lain,” ujarnya.

Ia juga mendorong Kota Bogor untuk senantiasa memiliki hasrat dan ambisi memenangkan persaingan sehingga tidak kalah dengan Kota Bandung dan Surabaya.

Baca Juga : Bahas Raperda Pemakaman, Pansus DPRD Kota Bogor Sampaikan Tiga Persoalan

Bima menyarankan para peserta untuk membuat inovasi yang berkaitan dengan potensi dan priritas Kota Bogor. Di antaranya inovasi yang dibutuhkan untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), menguatkan Kota Bogor sebagai kota hijau, pemberdayaan UMKM, transportasi hijau, dan ekonomi kreatif. (fat)

Reporter : Reka Faturachman
Editor : Yosep