25 radar bogor

Dua Rumah Milik Warga Karacak Mengalami Rusak Berat

Petugas Satpol PP bersama babinsa dan BPBD serta warga membantu bersihkan puing bangunan milik warga yang rumahnya ambruk di Desa Karacak. (Radar Bogor/Jaenal Abidin)

LEUWILIANG-RADAR BOGOR, Hujan disertai angin kencang mengakibatkan dua rumah milik warga Desa Karacak, Kecamatan Leuwiliang roboh, Rabu (3/5).

“Saat ini kami bersama babinsa sedang melakukan pembersihan puing rumah warga yang ambruk,” ungkap Kasi Trantib Leuwiliang Sigit Darsono.

Baca Juga: Aliran Kali Tersumbat, Puluhan Rumah Warga di Bojonggede Terendam Banjir

Ia menjelaskan , peristiwa terjadi akibat cuaca wilayah Desa Karacak diguyur hujan deras sejak magrib sampai malam hari. Korban juga telah mengungsi ke rumah saudara.

Dua rumah tersebut milik keluarga Abas dan Sukri di dua RW. Diantaranya, Kampung Rawa Jero RT 01 RW 08 dan Kampung Wana karya RT 02 RW 07, Desa Karacak.

“Bangunan rumah yang roboh kondisinya rusak berat, dan kami sudah mendata untuk diserahkan ke Pemerintah Kecamatan,” kata Sigit.

Sigit menghimbau kepada warga untuk selalu berhati-hati di musim penghujan.

Sementara, kejadian serupa terjadi di wilayah Kecamatan Dramaga mengakibatkan bencana alam longsor, ada satu rumah warga yang terdampak dan sudah ditangani petugas. (*)

Reporter: Jaenal Abidin
Editor: Imam Rahmanto