25 radar bogor

HTM Cuma Rp 10 Ribuan, Ini Rekomendasi Tempat Bukber Seru Bareng Keluarga di Sentul Bogor

Kopi Tubing Sentul yang berlokasi di Kawasan Eco Art Park Sentul, Desa Cipambuan, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16810.

BOGOR-RADAR BOGOR, One stop holiday tempat wisata keluarga yang wajib kamu kunjungi ketika healing ke Bogor, yakni Kopi Tubing Sentul. Kamu gak perlu menginap, cukup berkunjung dan nikmati semua wahana yang ada di Kopi Tubing.

Dilansir dari akun Instagram #kopitubing, kamu bisa berkunjung saja juga dengan harga tiket masuk (HTM) cuma Rp 10 ribuan, sudah bisa menikmati semua fasilitas di dalamnya.

Namun, ada beberapa yang harus berbayar seperti membeli wortel untuk makanan domba, kambing dan kelinci di mini zoo, mencoba fun ride river tubing, atau berenang di area restoran.

Baca Juga: Tutup Kompetisi RC , Dedie Sebut Ajang Salurkan Hobi Hingga Promosi Wisata

Tapi jika kalian menginap, sudah free all akses semua wahana. Kopi Tubing Sentul ini berlokasi di Kawasan Eco Art Park Sentul, Desa Cipambuan, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16810.

Lokasinya mudah diakses balik melalui Tol Jagorawi maupun jalan biasa alias non tol. Kamu melewati area pemukiman, supaya lebih nyaman di perjalanan bisa datang lebih pagi.

Kopi Tubing Sentul, menyediakan banyak menu yang menggugah selera dengan view keren. Lokasi ini sangat cocok buat dijadikan tempat nongkrong anak-anak zaman sekarang.

Lokasi wisata baru ini memiliki pemandangan hijau yang memanjakan mata setiap pengunjungnya. Kamu dapat melihat persawahan di sekitar cafe dan resto, sehingga membuat mata terasa segar dan pikiran jadi rileks.

Baca Juga: Pemkot Bogor Bakal Sulap Cifor Jadi Kawasan Wisata Kebun Raya 2, Ini Tujuannya

Ada banyak spot foto yang dijamin bakal bikin foto instagramable buat diupload di sosial media. Sentul telah lama menjadi destinasi favorit bagi mereka yang ingin menghabiskan akhir pekan dengan penuh keceriaan.

Keindahan panorama alam menakjubkan, aksesibilitas yang mudah, serta ragam destinasi menarik membuat Sentul selalu menjadi tempat yang ramai dikunjungi.

Di antara destinasi, terdapat satu nama yang sangat direkomendasikan bagi para pencinta kopi termasuk pencari suasana estetik, yaitu Kopi Tubing Sentul.

Terletak di kawasan Eco Art Park Sentul, Kopi Tubing menawarkan pengalaman ngopi yang tak hanya enak di lidah, tetapi juga memanjakan mata dan perasaan.

Dengan akses yang mudah dari exit tol Sentul Selatan yang hanya memerlukan waktu 5 menit, tempat ini menjadi tujuan yang tak sulit dijangkau oleh siapa pun yang ingin menikmati momen santai bersama orang terdekat.

Kopi Tubing buka setiap weekday mulai pukul 10.00 hingga 22.00 WIB, dan pada weekend mulai pukul 08.00 hingga 22.00 WIB. Didirikan sejak bulan Maret 2023, kafe ini sudah menjadi tempat favorit banyak orang yang mencari suasana berbeda dalam menikmati secangkir kopi.

Salah satu daya tarik utama dari Kopi Tubing adalah konsep Tropical Summer yang diusungnya. Berada di tengah alam, kafe ini berhasil memadukan keindahan alam dengan konsep desain yang modern dan segar.

Bagian outdoor kafe didekorasi dengan berbagai spot menarik seperti sarang burung, gazebo, dan tempat duduk dengan pemandangan sungai yang menawan. Semua ini tak hanya memanjakan mata, tetapi juga memberikan kesempatan bagi para pengunjung untuk mengambil foto-foto instagramable nan estetik yang pasti akan mengundang pukauan di media sosial.

Tak hanya keindahannya, menu-menu yang ditawarkan oleh Kopi Tubing juga layak diacungi jempol. Dengan harga yang terjangkau mulai Rp 10 ribu, kamu dapat menikmati berbagai varian makanan seperti salad, soup, mie, sandwich, hingga makanan berat yang lezat sekaligus memikat selera.(**)