25 radar bogor

HTM Cuma Rp 10 Ribuan, Yuk Healing dan Berenang Sepuasnya di Kolam Pemandian Alami Telaga Batu Pamijahan

Telaga Batu Pamijahan, Kabupaten Bogor.

BOGOR-RADAR BOGOR, Telaga Batu Halimun Salak, salah satu destinasi wisata alam yang ada di Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor. Destinasi wisata Telaga Batu masuk dalam kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS).

Telaga Batu ini menawarkan keindahan alam yang mempu menenangkan hati karena jauh dari bisingnya perkotaan. Lokasi ini sangat cocok jadi tempat healing chilling.

Talaga Batu ini tepatnya terletak di Desa Gunug Sahari, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Di sini, kamu bakal disuguhkan dengan panorama telaga yang memiliki air jernih dan segar.

Baca Juga: Nah Loh, Himpunan Pengusaha Wisata Pancawati Ancam Boikot Pemkab Bogor, Masalahnya Ini

Kamu dapat berenang di kolam pemandian alami. Jika kamu tidak ingin basah-basahan, bisa bersantai di pinggir Telaga Batu sambil menikmati keindahan sekitar.

Sebab, pepohonan yang rindang disekelilingnya menambah keasrian tempat wisata ini. Selain bermain air untuk menyegarkan badan, kamu juga bisa mengadakan camping cantik.

Pasalnya, Telaga Biru Pamijahan juga memiliki area camping ground sehingga menjadikannya sebagai lokasi terbaik untuk berkemah. Seperti tempat wisata alam pada umumnya, Telaga Batu juga memiliki spot foto keren.

Baca Juga: Tempat Wisata dan Camping Ground yang Lagi Viral di Bogor, Tiket Masuknya Cuma Rp 15 Ribuan, Ada Juga Pemandian Air Panasnya

Selain telaganya, salah satu spot foto yang menjadi buruan para wisatawan adalah ayunan. Ketika berfoto di spot ini, maka foto yang dihasilkan akan begitu cantik dengan pengunjung duduk di atas ayunan.

Latar belakangnya langsung telaga berwarna biru. Sementara fasilitas yang disediakan juga sudah cukup lengkap mulai dari cafe estetik, villa, gazebo, mushola, kamar mandi, toilet, hingga area parkir.

Telaga Batu ini buka setiap hari mulai dari pukul 7:00 hingga 17:30 WIB. Harga tiket masuk (HTM) ke tempat wisata ini cukup terjangkau, yakni Rp 10.000 per orang.

Jika kamu ingin berkemah atau camping ground akan dikenakan biaya sekitar Rp 25.000 per orang. Camping di Telaga Batu, merupakan pilihan tepat untuk menghabiskan libur akhir pekan. (**)