25 radar bogor

Dikawal Ketat, Ribuan Kotak Suara Wilayah Caringin Dikembalikan Ke KPUD Kabupaten Bogor

CARINGIN-RADAR BOGOR, Sebanyak 1.800 Kotak Suara di gudang Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Caringin kembali diangkut, dan dikembalikan ke gudang KPUD Kabupaten Bogor.

Pengembalian ribuan kotak suara ke KPUD Kabupaten Bogor itu, dilakukan dengan kendaraan besar, dengan pengawalan ketat anggota TNI-Polri dan Panwascam Caringin.

Kapolsek Caringin AKP Ketut Laswarjana mengatakan, pihak kepolisian melakukan pengawalan untuk memastikan keamanan kotak suara tersebut hingga ke gudang KPUD Kabupaten Bogor.

“Pengamanan yang dilakukan bukan hanya oleh Polri melainkan dibantu TNI dan panwascam, hingga sampai tujuan gudang KPUD di Klapanunggal,” ucapnya, Jum’at (1/3).

Dijelaskannya, pengamanan bukan hanya dilakukan saat pengembalikan kotak suara, melainkan juga saat penjemputan logistik sebelum pelaksanaan pemilu 14 Februari lalu.

“Sebelumnya juga kami bersama TNI mennjemput dari gudang yang sama untuk memastikan keamanan kotak suara sehingga pemilu berjalan aman dan damai,” tegasnya.

Senada, Danramil Ciawi-Caringin Mayor Arm Sutrisno menambahkan, kehadiarannya di gudang PPK untuk memantau dan memastikan keamanan pengembalian kotak suara ke gudang KPUD Kabupaten Bogor.

Baca juga: Dua Kecamatan Belum Rampung Lakukan Rekapitulasi Suara, KPU Kabupaten Bogor Beberkan Alasannya

“Kami memastikan keamanan kotak suara yang sudah digunalan pemilu, dan sebelum pelaksanaan dan hingga kotak suara dikembalikan. Anggota mengamankan selama 24 jam di gudang PPK,” kata Danramil Ciawi.

Sementara itu, Ketua Panwascam Caringin Hari Sugiarwo mengatakan, pihaknya melalukan pengawalan pengembalian kotak suara menggunakan kendaraan yang disiapkan oleh KPUD.

“Kami mengawasi sekaligus mengawal sejak penjemputan kotak suara, pelaksanaan pemilu hingga pengembalian  kotak suara ke Gudang KPUD,” ujar Hari.

Usai rapat pleno terbuka PPK Caringin, lanjutnya, semua kotak suara dikembalikan ke gudang KPUD dan sebagian ke KPUD Kabupaten Bogor.

“Kotak suara ini sebagian besar ke gudang, dan sebagian lagi ke KPUD Kabupaten Bogor, makanya kami Panwascam, Polri dan TNI sama-sama mengawal hingga gudang KPUD,” tukasnya.(cok)

Penulis: Septi
Editor: Rany Puspitasari