25 radar bogor

TK Bina Anak Indonesia Adakan Outbond, Ini Lokasi yang Dikunjungi Para Siswa

SERU: Anak-anak TK Bina Anak Indonesia saat mengikuti atraksi bersama para pendamping dari Starfarm Bogor.

BOGOR-RADAR BOGOR, TK Bina Anak Indonesia yang berlokasi di Cilebut, Kabupaten Bogor, mengadakan pelepasan dan kegiatan akhir tahun berupa outbond.

Sebanyak 30 siswa TK Bina Anak Indonesia didampingi mama-mamanya, beserta guru, mengikuti beragam atraksi seru di tempat wisata edukasi yang berlokasi di Ciherang, Kabupaten Bogor, Kamis (1/6/2023). 

Baca Juga: HUT ke-10, Sekolah Alam Al Giva Gelar Expo. Dihadiri Ratusan Orang!

Atraksi yang dilakukan anak-anak kelas A dan B ini di antaranya, memeras susu, lomba tarik tambang, lomba mengambil ikan, dan memberi makan burung.

Kepala TK Bina Anak Indonesia, Ratih Julianti mengatakan, waktu setahun tidak terasa hingga akhirnya datang perpisahan. “Kegiatan ini untuk tidak sekadar wisata tapi juga mengenalkan anak-anak dunia pertanian dan peternakan,” jelasnya. 

Sementara itu, Ketua Komite TK Bina Anak Indonesia, Santy menambahkan, acara outbond sengaja dipilih karena lebih seru dan memberikan kesan mendalam untuk anak-anak.

 “Terima kasih kami ucapkan kepada bunda guru yang sudah menjaga dan membimbing anak-anak kami. Doa yang tulus dari kami semoga para bunda guru semua sehat-sehat dan terima kasih juga untuk mama-mama siswa, yang sudah mensuport berbagai kegiatan di sekolah,” ujar Santy.  

Starfarm sendiri tidak hanya menjadi tempat agrowisata dengan arena outbond dan aneka fun games, tapi juga dilengkapi fasilitas lainnya. Mulai dari sentra penjualan sapi dan sentra produk perawatan sapi termasuk obat-batan. Juga tersedia tempat jajanan seperti bakso dan berbagai makanan lainnya.

Para pengunjung bisa belajar tentang hewan ternak yang siap potong hingga belajar cara budidaya ikan.

Selain belajar tentang hewan ternak sapi, maka anak-anak juga bisa naik kuda atau berfoto di atas kerbau. Banyak aktivitas permainan yang dikemas dalam beberapa paket yang bisa dipilih sesuai selera, dengan harga mulai dari Rp50 ribu.

Starfarm International adalah pilihan wisata edukasi di Bogor yang sempurna untuk liburan santai. Selain menikmati aneka bunga, kalian juga bisa bermain dengan hewan ternak. Di sini Anda bisa menunggang kuda, bermain panahan, dan menikmati banyak permainan seru lainnya. (pia)

Editor : Pipin