25 radar bogor

Dampak Proyek Jembatan Cikereteg, Bangunan Retak hingga Kehilangan Pendapatan

Tampak sejumlah bangunan ruko terdampak dari proyek pembangunan Jembatan Cikereteg, Caringin. (Radar Bogor/Hendi Novian)

CIAWI-RADAR BOGOR, Proyek pembangunan jembatan Cikereteg di kecamatan Ciawi dan Caringin tidak saja membuat sejumlah bangunan milik warga rusak. Namun, sebagian warga kehilangan penghasilan.

Hal itu sudah dirasakan warga sejak penutupan total Jalan Raya Mayjen HE Sukma, Kecamatan Caringin, akibat longsor yang terjadi beberapa bulan lalu.

Baca Juga: UPT : Bangunan Terdampak Proyek Jembatan Cikereteg Tak Berizin

Tokoh masyarakat Caringin, Jefri mengatakan, warga harus kehilangan penghasilan Rp600 ribu hingga Rp1 juta per hari akibat ditutupnya jembatan.

“Aktivitas berhenti total, warga kehilangan penghasilan. Ekonomi mandek,” katanya saat ditemui Radar Bogor, Senin (22/5).

Kata dia, ada 14 bangunan yang terdampak. Bangunan tersebut berada tepat di dekat lokasi pembangunan Jembatan Cikereteg. Hingga kini, belum ada sosialisasi dari PUPR.

“Itu dia, selama pembangunan belum sama sekali ada sosialisasi. Jadi kami akan menyurati Ketua DPRD Kabupaten Bogor, PUPR, hingga Gubernur Jawa barat, agar warga terdampak ini mendapatkan perhatian,” paparnya. (*)

Reporter: Arif Al Fajar
Editor: Imam Rahmanto