25 radar bogor

Update Jembatan Otista: Relokasi Utilitas dan Buka Jalur Alat Berat

Alat berat membongkar permukaan Jembatan Otista. Progres pembangunan ulang jembatan di Kota Bogor itu terus dikebut.(Radar Bogor/Sofyansyah)

BOGOR-RADAR BOGOR, Pembangunan Jembatan Otista di Kota Bogor terus digeber. Kini, progres memasuki relokasi jaringan utilitas PLN dan PDAM.

Wali Kota Bogor, Bima Arya mengakui, beberapa pengerjaan pun terus dilaksanakan untuk mengejar target rampung Desember mendatang. Mulai dari pembesian, pembongkaran plat lantai jembatan, dan pengambilan sampel tanah bor loc/SPT.

tak lupa, Bima meminta Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Bogor untuk memperhatikan keselamatan dan kesehatan para pekerja. “Supaya berkah dan tepat waktu,” imbuhnya.

Baca Juga: Progres Jembatan Otista: Bongkar Pelat Besi hingga Utilitas Air-Listrik

Sementara itu, Kepala Dinas PUPR Kota Bogor Rena Da Frina menambahkan, pihaknya masih dilakukan pengerukan di sekitar jembatan untuk memberikan akses jalan masuk alat berat. Lantaran butuh alat berat untuk membangun fondasi jembatan.

“Juga relokasi jaringan utilitas PLN dan PDAM selanjutnya bekisting dan perbesian yang dilakukan pengerjaanya,” sambung Rena.

Deviasi pengerjaan yang dilakukan oleh kontraktor masih dianggap positif yakni sekitar 1,8 persen.

Seperti diketahui, Jembatan Otista harus dirombak total untuk memperlebar jalanan di kawasan Sistem Satu Arah (SSA) itu.

Lebar saat ini sekitar 15 meter, termasuk trotoar di sisi kiri dan kanan. Jembatan juga terbagi dua lajur masing-masing lima meter untuk kendaraan.

Jembatan Otista yang baru nantinya akan memiliki panjang 50 meter dan lebar 22 meter. Jembatan yang melintang di atas Sungai Ciliwung ini bakal memiliki 4 lajur, jalur trem, dan jalur pedestrian.

Proyek pembangunan jembatan yang menghabiskan dana Rp52,6 Miliar itu ditargetkan rampung pada 8 Desember 2023 mendatang.(*)

Reporter: Dede Supriadi
Editor: Imam Rahmanto