25 radar bogor

Jalan Belum Dibangun, Deadline Molor Lagi Sampai Akhir Maret

Anak-anak dan warga melintas di Jalan Desa Tonjong yang seharusnya ditingkatkan melalui dana Samisade Kabupaten Bogor. (Radar Bogor/ Jaenal Abidin)

TAJURHALANG-RADAR BOGOR, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Bogor masih memberikan waktu sampai akhir Maret untuk melanjutkan pembangunan jalan di Desa Tonjong, Tajurhalang. Pembangunan jalan itu yang sempat tersendat melalui anggaran Samisade Rp336 juta tahap dua.

“Untuk masalah yang berkembang di Desa Tonjong ada beberapa kegiatan yang belum selesai dari perencanaan mereka sendiri,” ungkap Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Bogor, Renaldi Yushab Fiansyah, Selasa (14/3).[irp posts=”367472″ ]

Dia menjelaskan, konsekuensinya adalah jika pihak Desa Tonjong tidak menuntaskannya dalam batas waktu yang telah ditetapkan, mereka bakal mendapatkan sanksi adminitrasi. Termasuk tentang anggaran yang mereka rencanakan.

“Saat ini sedang dilakukan audit investigasi oleh inspektorat dan mencari akar permasalahan. Karena akan berdampak ke bantuan keuangan infrastruktur di desa tonjong tahap dua tidak terlaksana,” jelasnya dikonfirmasi Radar Bogor.

Apabila memang terbukti, kata dia, ke depannya akan menjadi catatan buat Pemerintah Kabupaten Bogor pada saat memberikan bantuan di tahun 2023. Desa Tonjong terancam tidak akan mendapatkan anggaran Samisade lagi.

“Untuk alasannya, sampai saat ini kami belum mendapatkan informasi tersebut. Tapi yang jelas, rekening anggarannya sudah keluar dari kas desa, untuk pelaksanaan belum dilaksanakan,” kata Reinaldi.

Ia menegaskan, anggaran pembangunan sebenarnya sudah keluar. Namun, entah tertahan di penyedia jasa atau yang lainnya.

Pihaknya masih berupaya berpikir positif sampai batas akhir laporan apakah masih bisa dilakukan dan menunggu pendalaman dari inspektorat.

“Kalau sampai akhir Maret ternyata tidak menunjukkan hasil dan tak menyelesaikan laporan otomatis akan menjadi catatan kami dalam menyalurkan Sammisade pada tahun 2023,” katanya.(*)

Reporter: Jaenal Abidin
Editor: Imam Rahmanto