25 radar bogor

Hari Pers Nasional, Ketua PFI Bogor Berbagi Pengalaman Menantang

Ketua Pewarta Foto Indonesia (PFI) Bogor, Hendi Novian saat membagikan pengalamannya dalam memepringati Hari Pers Nasional (HPN) di Radio Tegar Beriman, Kamis (9/2). (Humas Pemkab Bogor)

BOGOR-RADAR BOGOR, Banyak peristiwa yang dijajaki para jurnalis selama menjalankan tugasnya. Salah satunya, para pewarta foto yang harus berjibaku dengan beragam tantangan.


Seperti itulah yang diceritakann Ketua Pewarta Foto Indonesia (PFI) Bogor, Hendi Novian saat membagikan pengalamannya. Itu bertepatan dengan Hari Pers Nasional (HPN), Kamis (9/2).

Pria yang akrab disapa Kozer itu mengatakan, profesi yang diembannya bukan sekadar pemotret saja. Bahkan lebih dari itu, tugas pewarta foto merupakan saksi sejarah perubahan.

“Sadar atau tidak, kami ini secara langsung menjadi saksi sejarah perubahan. Karena setiap jengkal perubahan yang ada di sekeliling kami potret dan simpan dengan baik”, ucapnya dalam siaran Radio Teman FM, Kamis (9/2).

Salah satu peristiwa yang diingatnya yakni momen pandemi Covid-19 beberapa tahun silam. Bagi Kozer pengalaman itu betul-betul jadi momen berharga. Baginya, tugas itu tidak mudah.

“Pandemi merupakan momen yang cukup berat bagi teman-teman di PFI. Ketika semua orang dibatasi langkahnya, bahkan dilarang, kami justru harus masuk ke zona merah,” tuturnya.

“Itu bukan tanpa resiko. Kami mempertaruhkan kesehatan bahkan mungkin nyawa. Namun kami harus tetap memotret untuk memenuhi hak atas informasi bagi masyarakat,” lanjutnya.

Oleh karena itu Kozer mengajak para pewarta foto untuk senantiasa menyajikan karya foto yang nyata tanpa rekayasa tanpa tendensi pribadi.


“Semoga kita bisa tetap menjadi saksi sejarah, mewartakan melalui karya foto tanpa rekayasa, semoga kita selalu ingat bahwa tulisan menjelaskan, foto membuktikan,” tutup dia. (*)

Reporter: Reka Faturachman
Editor: Imam Rahmanto