25 radar bogor

Libur Tahun Baru, Ini Pilihan Hotel di Kawasan Puncak dan Sentul

Resto-Lorin-Hotel
Salah seorang pelanggan memesan menu andalan di Resto Lorin Hotel.

BOGOR-RADAR BOGOR, Sejumlah hotel di wilayah Kabupaten Bogor, khususnya kawasan Sentul dan Puncak menawarkan berbagai promo menyambut liburan akhir tahun. Radar Bogor merangkum hotel-hotel yang cocok menjadi pilihan menikmati pergantian tahun.

1. The Alana Sentul

The Alana Sentul bakal tampil berbeda pada malam pergantian tahun. Tamu-tamu akan dibawa kembali mengenang masa-masa SMA, periode tahun 80 hingga 2000-an.

Dengan dekorasi gaya SMA, mulai dari gerbang, mading, kantin, serta seluruh staf yang memakai seragam layaknya anak SMA dan guru. Jajanan-jajanan populer pada kala itu juga disediakan The Alana Hotel Sentul City, untuk melengkapi suasana SMA sehingga tamu dapat bernostalgia dan mengenang masa-masa indah saat SMA.

Baca Juga: Nuansa Nostalgia SMA, The Alana Sentul Hadirkan Project Pop Malam Tahun Baru

Rangkaian acara Nostalgia SMA The Alana Sentul, dari Gala Dinner, ada 2 pilihan tempat yakni Green Canyon Restaurant lantai 1 dan Vertikal Sky Lounge lantai 11. Pengunjung dapat menikmati sajian makan malam yang lezat sambil diiringi dengan lantunan lagu-lagu popular khas generasi 80-2000an dari band Sweet Serenade di stage utama area kolam renang. Ada pula penampilan Bayu and friends di Vertikal Sky Lounge lantai 11.

Tidak hanya live band, pada stage utama tamu juga dapat menikmati penampilan dance musical dengan konsep SMA dari MT.Co Management, dan di puncak acara tepat pukul 23.00 WIB, Project Pop akan meriahkan suasana hingga count down.

Dilanjutkan atraksi kembang api sebagai tanda pergantian tahun 2023.

Tidak sampai disitu, DJ Elz,akan tampil di Vertikal Sky Lounge lantai 11 dan menutup acara dengan sempurna.

Selain penampilan special dari Project Pop, seluruh tamu yang hadir berkesempatan untuk memenangkan berbagai hadiah menarik, dari mulai voucher staycation hotel, berbagai alat elektronik, hingga 2 unit vespa LX 125 IGET.

Seluruh rangkaian acara tersebut dapat dinikmati oleh seluruh tamu The Alana Hotel Sentul City, bagi tamu yang menginap, dengan harga paket kamar + makan malam dengan harga mulai Rp2,980.000 per malam. Tamu yang hanya ingin makan malam, tersedia paket makan set menu dinner di Vertikal Sky Lounge dengan harga Rp850 ribu nett/pax.

2. Lorin Sentul Hotel

Tidak berbeda dengan hotel yang lain, Lorin Sentul Hotel pada malam pergantian tahun mendatang juga menawarkan berbagai program menarik. Dengan tema Throwback, perayaan pergantian tahun akan memberikan kesan santai dan spesial.

Berbagai hiburan yang disajikan. Di antaranya penampilan dari Iwaki Percussion, Adervia Band dengan MC yang tidak kalah keren yakni Koji dan Yeni. Nah untuk puncak acara, tampil sebagai guest star Mawar dan Pak Tarno.

Selain penampilan tersebut, ada fun games dan door prize dengan hadiah voucher hotel. Pengunjung juga bisa menikmati penawaran, diberikan harga yang menarik.

Paket tahun baru hanya Rp1,5 juta /nett, sudah termasuk dinner dan breakafast untuk couple atau berdua. Sedangkan, hanya untuk gala dinner Rp500 ribu/nett/pax.

Selain lokasi yang strategis, Lorin Sentul Hotel juga memiliki lingkungan yang asri dan hijau. Dalam satu lingkungan dengan sirkuit Sentul, dilengkapi berbagai fasilitas. Seperti kolam renang, fitness certer, restoran dan lainnya.

Baca Juga: Lorin Sentul Hotel Sediakan Stasiun Pengisian Daya Mobil Listrik, Pertama di Bogor

 

3. Pullman Ciawi Vimala Hills Resort Spa & Convention

Vimala Hills Resort Spa & Convention mengadakan program Enchanted Wonderland untuk menyambut tahun baru 2023 pada Sabtu (31/12/2022). Berada di area Convention Center, program tersebut terdiri dari penampilan band, pertunjukan tarian modern, kabaret, cosplay/badut, pertunjukan sulap, dan kembang api digital. Ada pula photobooth dan permainan untuk anak-anak.

Resort bintang lima ini juga menawarkan paket kamar mulai Rp7,11 juta untuk tiga hari dua malam. Harga sudah termasuk sarapan dan makan malam tahun baru untuk dua orang.

Bila ingin liburan di vila, wisatawan bisa menikmati penawaran khusus untuk tiga hari dua malam, sudah termasuk sarapan dan makan malam tahun baru. Pullman Ciawi Vimala Hills Resort Spa & Convention berlokasi di Jalan Vimala Hills, Sukamahi, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

4. Pesona Alam Resort dan The Botanica Sanctuary

Pesona Alam Resort dan The Botanica Sanctuary menawarkan promo bagi wisatawan yang ingin staycation, baik untuk menikmati suasana Natal maupun tahun baru. Pada malam tahun baru, kedua hotel ini menggelar tema Remarkable Indonesia guna menyambut tahun 2023.

Wisatawan bisa menikmati penampilan dari grup musik RAN, penari nusantara, LED percussions, dan penampilan DJ di Sailendra Ballroom.

Paket yang ditawarkan meliputi menginap dua malam termasuk sarapan dan makan malam serta pesta perayaan pergantian tahun. Paket tersebut seharga mulai Rp7,15 juta di Pesona Alam Resort dan mulai Rp 8,55 juta di The Botanica Sanctuary.

Pesona Alam Resort dan The Botanica Sanctuary beralamat di Jalan Taman Safari Nomor 101, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Berbagai fasilitas mewah tersedia di kedua hotel tersebut dengan suasana alam hijau terbuka dan sejuk.

5. Royal Tulip Gunung Geulis Resort & Golf

Hotel bintang 5 ini akan menghadirkan Kerispatih untuk menghibur para pengunjung. Seperti apa kegiatan malam tahun baru disana? Semua akan tersaji dalam acara New Year’s Eve Gala Dinner bertemakan Back to The 80’s.

Acara tahun baru pastinya sangat ditunggu-tunggu oleh keluarga yang memilih hotel yang berada di Gadog, Megamendung ini.

Nantinya acara akan dimulai dengan Gala Dinner di LL One Restaurant dan Fire Grill & Bar. Kerispatih sendiri akan tampil pada puncak acara dengan membawakan lagu-lagu hits mereka. Ada 10-12 lagu yang akan dibawakan, lagu Kerispatih sejak tahun 2004.

Tidak hanya Kerispatih para pengisi acara lainnya juga telah melakukan persiapan seperti olah vokal, kostum, dan latihan demi memberikan pertunjukkan yang spesial di malam tahun baru nanti.

Buat tambahan, Royal Tulip Gunung Geulis Resort & Golf menawarkan paket menginap spesial 3 hari 2 malam di periode malam tahun baru mulai dari Rp8,5 juta. Paket tersebut sudah termasuk Gala Dinner di Malam Tahun Baru untuk 2 orang, 3 hari 2 malam di Deluxe Room dan sarapan pagi.

Selain itu, pengunjung bisa melakukan berbagai aktivitas rekreasi seperti kegiatan memanah, berkuda, ATV, bersepeda, yoga, zumba, istana balon untuk anak-anak, pertunjukan reptile, dan masih banyak lagi.

Makin asyik untuk akhir Tahun bareng Keluarga, executive chef dan tim kuliner Royal Tulip Gunung Geulis Resort & Golf juga telah menyiapkan menu makanan special untuk Gala Dinner di Malam Tahun Baru. Dengan membayar Rp1 juta untuk penambahan orang dewasa dan Rp500 ribu untuk anak anak 6-12 tahun.

Royal Tulip Gunung Geulis Resort & Golf juga merilis fasilitas terbaru untuk tipe kamar Junior Suite dan Royal Suite yang berkolaborasi dengan ALGA mattress yaitu ALGA Privé, matrass yang bersifat personal, dimana para tamu dapat memilih tingkat kenyamanan matras dan bantal yang berbeda yaitu soft, medium dan firm.

Tidak hanya itu, tingkat kenyamanan pada matras dan bantal dapat dipilih berbeda pada sisi kanan dan kirinya sesuai keinginan. (*)

Reporter: Omer Ritonga
Editor: Imam Rahmanto