25 radar bogor

Rektor IPB Pasang Badan, Garansi Bantu Mahasiswa Korban Pinjol

rektor ipb
Arif Satria terpilih kembali menjadi Rektor IPB. (Radar Bogor/ Sofyansyah)

BOGOR-RADAR BOGOR, Rektor IPB University Prof Arif Satria memastikan pihak kampus akan mendampingi ratusan mahasiswa yang terjerat kasus dugaan penipuan terkait pinjaman online (pinjol).

Kampus IPB University langsung mendirikan posko pengaduan bagi para mahasiswa yang menjadi korban.

“Kami sudah mempelajari kasus ini dan telah mengambil beberapa langkah,” ujar Rektor IPB University Prof Arif Satria kepada Radar Bogor, Senin (14/11).

Baca Juga: Pinjol Jerat Banyak Mahasiswa IPB, Bermula dari Penipuan Toko Online

Selain itu, langkah-langkah yang dimaksud IPB University, dikatakan Arif, memilah-milah tipe kasus yang ada. Ia menegaskan, saat ini pihak kampus IPB University sedang memetakan tipe permasalahannya.

Ia juga menyatakan, pihak kampus IPB University tengah mempersiapkan bantuan hukum untuk para mahasiswa yang menjadi korban kasus pinjaman online ini. Karenanya, ia meminta para mahasiswa yang menjadi korban untuk segera melapor melalui rektorat atau posko pengaduan yang sudah dibentuk.

Sementara itu, langkah jangka panjang agar kasus serupa tak kembali terjadi juga akan disiapkan IPB. Pihak kampus, disebut Arif, bakal memberikan edukasi peningkatan literasi keuangan untuk para mahasiswa.

Harapannya agar para mahasiswa bisa mengelola keuangan mereka dengan baik dan tak terjerumus pada aktivitas yang berpotensi merugikan.

“Insyaallah besok (Selasa) keterangan resmi akan keluar (dari IPB University),” tutup rektor yang menjabat di periode keduanya ini.

Baca Juga: Aduh! Ratusan Mahasiswa IPB Terjerat Pinjol, Ini Penyebabnya

Seperti ramai diberitakan sebelumnya, ratusan mahasiswa IPB University terjerat pinjaman online hingga miliaran rupiah. Mereka tertipu investasi dengan kedok pinjaman online (pinjol).

Kasus dugaan penipuan investasi online ini dengan motif mahasiswa diajak kerja sama investasi untuk membesarkan usaha penjualan online. Para mahasiswa pun diminta meminjam uang ke pinjaman online sebagai modal investasi.(ric)