25 radar bogor

Bisnis Properti Di Bogor Prospektif, Permintaan Hunian Terus Meningkat

Bisnis Properti Di Bogor Prospektif, Permintaan Hunian Terus Meningkat

PARUNG–RADAR BOGOR, Wilayah Bogor sebagai penyangga Ibukota Jakarta, mencatatkan tren bisnis properti yang sangat positif, yang tercermin banyaknya pengembang membuka dan mendirikan perumahan di Bogor.

Situasi ini membuat masyarakat makin banyak yang mencari hunian, di tengah peningkatan harga yang masih lebih rendah atau lebih murah, dibandingkan di daerah Jakarta, Bekasi, Depok dan sekitarnya.

Ketua Apersi Wilayah Bogor-Depok, Azhary Husni mengatakan, perkembangan pasar properti di Bogor saat ini cukup baik. Ini ditandai dengan indeks suplai yang semakin positif dan situasi pasar yang kian membaik.

Baca juga: Biadab! Berkedok Yayasan, Manajer Marketing Properti di Bogor Malah Jual Beli Anak

“Situasi ini dimanfaatkan konsumen yang mencari produk hunian di saat harga masih melambat ditambah dengan banyaknya penawaran promo maupun kemudahan dari kalangan pengembang dan perbankan,” ungkap Azhary Husni kepada Radar Bogor, saat ditemui kemarin.

Hal ini juga didukung infrastruktur di Bogor yang terus berkembang. Merespon situasi pasar yang baik ini, kalangan pengembang kembali menghadirkan produk barunya.

“Lokasi perumahan yang dekat fasiltas umum, kantor hingga tol membuat minat masyarakat juga terus meningkat,” ujar Azhary.

Kebutuhan produk hunian, khususnya segmen menengah yang terus meningkat hingga 70-80 persen.

“Dari awal pandemi, naik jauh. Sampai 70-80 persen. Bagus peningkatannya,” ucap Azhary.

Harga yang terlaris, katanya, untuk area Bogor itu dibawah Rp500 juta.

“Pandemi dan suku bunga naik kan diluar kontrol developer. Jadi kami fokus pada apa yang bisa kami kontrol. Ada peningkatan mba. Saat pandami awal benar benar minim kunjungan dan minim booking,” tambah Azhary semangat.

Selain tingkat kebutuhan yang meningkat, peningkatan penjualan karena kreatifitas tim developer.

Seperti Perumahan Beverly Lake yang berlokasi di Parung Panjang yang meluncurkan tipe sederhana 36/72 berjumlah pada tahap pertama sekitar 356 unit.

Manager Marketing Perumahan Beverly Lake, Firman mengatakan, peluncuran klaster baru yang memang sudah dinantikan pasar. Dengan tipe sederhana, dikembangkan dengan desain modern dan tata layout luas hingga bayak fitur yang diberikan untuk mengikuti kebutuhan pasar yang untuk menghadirkan konsep hunian loveable homes di Bogor. Harga mulai dari Rp500 juta. (mer)

Editor: Rany