25 radar bogor

SMAIT BBS Sabet Dua Juara di Ajang PSSI Futsal

SMAIT BBS Sabet Dua Juara di Ajang PSSI Futsal

BOGOR-RADAR BOGOR, Dua tim futsal SMAIT Bina Bangsa Sejahtera (BBS) kembali menyabet dua juara, pada ajang Futsal Turnamen Pelajar Kota Bogor PSSI, beberapa waktu lalu.

Pertama, mereka meraih juara di Liga Utama. Kedua, mereka meraih juara kedua di Liga Divisi 1.

Kepala SMAIT BBS, Edy Sukmara menjelaskan, penghargaan yang terima anak didiknya, sejalan dengan motto sekolah. Yaitu berprestasi dalam Ridho Ilahi.

“Belajar memang ibadah, tapi olahraga juga ibadah. Karena melalui olahraga, juga bisa dijadikan ajang berdakwah,” jelas Edy kepada Radar Bogor.

Baca juga: Tutup FMP, Ribuan Orang di Bogor Arak Bendera Merah Putih Raksaksa

Dengan dakwah tersebut, lanjutnya, tentu menjadikan anak-anak didik SMAIT BBS berprestasi dalam ridho Illahi.

Menurut Edy, SMAIT BBS memang tidak selalu memprioritaskan anak untuk tekun belajar. Tapi, SMAIT BBS melihat bakat anak atau hobinya dahulu.

“Kalau mereka berprestasi bidang olahraga, ya pasti kami support mereka di olahraga, kalau prestasinya di pelajaran, ya kami juga support disitu,” tegas Edy.

SMAIT BBS Sabet Dua Juara di Ajang PSSI Futsal

Ini juga, lanjut Edy, yang ia terus tekankan kepada orang tua murid. Agar tidak melihat prestasi anak bidang akademik saja.

Sementara anak-anak yang memiliki ketertarikan dalam berdagang, masih kata Edy, pihak sekolah juga mendukung. Hal itu sejalan dengan adanya kurikulum merdeka belajar.

“Kurikulum ini, ada project kewirausahaan. Sesuai jargon sekolaj, yaitu sekolah para juara dan calon enterpreneur. Ini semua kami dukung, mereka tetap menguasai bidang akademik, olahraga dan kewirausahaan,” tegas Edy. (ran)

Editor: Rany