25 radar bogor

Festival Ramadan, Kompetisi Lomba Azan dan Dai Diperpanjang

Lomba Azan
Lomba Azan dan Dai Festival Ramadan Radar Bogor diperpanjang.
Lomba Azan
Lomba Azan dan Dai Festival Ramadan Radar Bogor diperpanjang.

BOGOR – RADAR BOGOR, Lomba azan dan dai yang diselenggarakan Radar Bogor telah merangkum hingga lebih dari 50 peserta. Meski begitu, pendaftaran masih dibuka hingga 7 April mendatang.

Baca Juga : Ramadan, Jam Kerja Dikurangi. Bima Arya Larang ASN Lakukan Ini!

Penanggung Jawab Lomba Azan, Pipin Ariani mengakui, kompetisi antar pelajar SMP dan SMA itu masih berlangsung. Para peserta berasal dari semua sekolah di Bogor.

Uniknya, penjaringan peserta lomba azan dan dai dilakukan secara virtual atau melalui media sosial (medsos) masing-masing. Para peserta hanya perlu mengunggah videonya.

“Tapi, peserta yang lolos ke tahap selanjutnya tidak didasarkan dari jumlah like atau komentar. Tim juri nanti yang akan menentukan siapa-siapa yang berhak melaju ke babak final di Graha Pena Radar Bogor,” tegas Pipin.

Proses pendaftaran telah berlangsung sejak 7 Maret lalu. Ada yang mengunggah langsung di medsos, ada pula yang mengisi lewat form pendaftaran online. Antusiasme peserta cukup banyak sehingga memaksa panitia memperpanjang pendaftarannya sepekan lebih lama.

Pipin menyebutkan, tercatat sebanyak 24 peserta lomba azan dan 21 lomba dai telah mengunggah kemampuan mereka di Instagram. Sementara itu, sisanya masih terdata melalui link form pendaftaran, termasuk yang mengikuti lomba dai.

“Banyak pertanyaan yang masuk bahwa bagamana cara tahu mereka lolos. Nanti kita DM (Direct Message) atau kontak langsung di Whatsapp. Karena untuk skema penjurian online ini masih akan dikerucutkan sebelum masuk ke tahap final,” jelasnya lagi.

Lomba itu sekaligus menjadi momentum untuk mengedukasi generasi muda agar cinta suara azan. Tentunya bisa meningkatkan semangat anak untuk belajar lebih giat dalam beribadah.

Bahkan, ini sekaligus menjadi kesempatan para pelajar agar berani tampil dalam menyampaikan syiar-syiar agama Islam. (mam)