25 radar bogor

Edukasi Kesehatan Ibu Muda

KOMUNITAS: Anggota Komunitas Ibu–Ibu Muda TK Al Azhar 20 Cibubur, foto bersama usai mengadakan seminar kesehatan bertajuk ‘Your Body Your Life Your Choice’ di TK Al Azhar di kawasan Cibubur, Rabu (2/8).
KOMUNITAS: Anggota Komunitas Ibu–Ibu Muda TK Al Azhar 20 Cibubur, foto bersama usai mengadakan seminar kesehatan bertajuk ‘Your Body Your Life Your Choice’ di TK Al Azhar di kawasan Cibubur, Rabu (2/8).

CIBUBUR–Komunitas Ibu–Ibu Muda TK Al Azhar 20 Cibubur adalah sekumpulan ibu muda yang menyekolahkan anak–anaknya di tempat yang sama. Kegiatan mereka diisi dengan penuh edukasi.

Seperti halnya Rabu (2/8), mereka mengadakan seminar bertajuk Your Body Your Life Your Choice di TK Al Azhar di kawasan Cibubur.

“Kami juga sekaligus menga­dakan arisan rutin gabungan em­pat kelas di TK B dengan jumlah peserta 70 orang. Tujuannya, supaya menambah ilmu dan meningkatkan sila­turahmi antarkeluarga di Al Azhar,” ujar anggota Komunitas Ibu-ibu muda TK Al Azhar 20 Cibubur, Novina Anggraini.

Dia bercerita, seminar diisi dr Ari Waluyo yang membahas tentang alat reproduksi pada manusia serta penjelasannya. Diharapkan, para ibu muda bisa mendapatkan edukasi yang bisa diajarkan kepada anak–anaknya kelak.

“Selain itu, alasan komunitas ini berdiri juga untuk menjalin silaturahmi antara orang tua. Untuk seminar ini kami kerja sama dengan EO INAZA Event Management Jakarta. Supaya ibu-ibu paham tentang kesehatan dirinya,” tukasnya.(dka/c)