25 radar bogor

Selalu Bawa Pulang Juara, RW 07 Empang Ketagihan Bogorku Bersih

RW 07 Kelurahan Empang terus menggenjot kualitas lingkungannya untuk berpartisipasi kembali dalam event Bogorku Bersih tahun 2023.

BOGOR-RADAR BOGOR, RW 07 Kelurahan Empang berhasil mengantarkan salah satu RT menjadi juara kedua dalam ajang Bogorku Bersih. Kini, mereka ancang-ancang untuk gelaran tahun depan.

Inovasi-inovasi baru coba dilahirkan sebagai barang baru yang akan dijual di Bogorku Bersih berikutnya. Moto bangkit, berdaya, berkarya yang dipegang sejak dulu terus dimatangkan dan dikuatkan.

Baca Juga: Perumahan Kebun Raya, Juara I Bogorku Bersih Kategori Permukiman Teratur

RW 07 selalu berpartisipasi dalam gelaran tahunan Radar Bogor dan Pemkot itu. Pada periode tahun 2021, wilayah RW 7 berhasil menempati juara 3. Tahun ini, mereka naik kelas menjadi juara 2.

Pada tahun 2023 mendatang, RW 07 bakal hadir dengan utusan barunya yakni RT 06.

Ketua RW 07, Yayat Hidayat bertekad bakal terus membakar semangat warganya untuk senantiasa menjaga kebersihan dan mengelola lingkungan.

“Kita tidak berhenti cuma di sini. kami refleksi dari hasil kegiatan kemarin dan akan bebenah lingkungan kembali,” ucapnya.

Yayat mengutarakan kesadaran masyarakat akan pentingnya lingkungan yang asri, tentram, dan nyaman menjadi hal terpenting yang mesti terus dijaga.

“Dengan begitu lingkungan akan lebih tertata dan asri sesuai dengan dambaan masyarakat,” ucapnya

Deretan inovasi bakal dihadirkan Yayat bersama para warga. Misalnya, program pengelolaan sampah melalui TPS 3R yang diberi nama Sampah Berharga Untung Barokah (Sagara Bertuah), pembuatan aplikasi Bewejo, dan Duta Anak Cinta Lingkungan.

Baca Juga: Ini Para Juara Bogorku bersih 2022 kategori Bank Sampah!

Yayat juga akan mendorong warganya untuk wajib menanam tanaman obat, sayuran, serta membudidayakan ikan. Wilayahnya juga akan mengembangkan sejumlah panganan inovatif seperti Bolu Ajib Khas Layungsari (Bojibsari).

“Kami juga akan terus mengembangkan kerajinan yang terbuat dari bahan-bahan bekas yang kami beri nama Karya Motekar Barang Bekas (Kararas),” imbuh Yayat. (*)

Reporter: Reka Faturachman
Editor: Imam Rahmanto