25 radar bogor

Ancam Keselamatan Warga, Camat Minta Galian C Luna Ditutup

Ancam Keselamatan Warga, Camat Minta Galian C Luna Ditutup
Ancam Keselamatan Warga, Camat Minta Galian C Luna Ditutup

KLAPANUNGGAL-RADAR BOGOR, Camat Klapanunggal Ahmad Kosasis geram. Akibat aktifitas galian C Desa Luhut dan Nambo (Luna) yang masih beroperasi.

Masayyu Harumkan Nama SMP PGRI 1 Cibinong pada Cabang Menembak di PON XX Papua

Padahal sebelumnya, galian tersebut sempat di tutup oleh Satuan Polisi Pramong Praja (PolPP) Kabupaten Bogor.

“Waktu itu sempat ditutup, tapi nanti ada lagi. Berenti ada lagi, itu sudah berapa kali terulang,” tungkasnya.

Ia mengatakan, Pemerintah Kecamatan sudah melaporkan kepada Pemkab Bogor terkait aktivitas galian C tersebut.

“Kalo tidak berizin, saya minta ditutup itu galian,” Kata Ahmad Kosasih kepada Radar Bogor, Senin (25/10).

Sementara itu, Kepala Desa Lulut Udin mengaku tidak setuju dengan adanya penambangan galian C tersebut. Sebab kendaraan besar muatan tanah itu dapat mengancam keselamatan warga sekitar.

“Kami sudah layangkan surat kepada pemkab supaya segera menutup galian c tersebut. Namun sampai saat ini belum ada tanggapan hanya janji saja,” ucap Udin.

Kata dia, galian C yang berlokasi diatas Gunung Leutik, nampaknya bermain kucing-kucingan dengan petugas. Pasalnya beberapa kali disidak atau ditutup, hingga saat ini masih beroperasi.

“Kami menagih janji Kepala Pol PP, Agus Ridho akan mengawasi penambangan tersebut yang kerap kali buka tutup,” tambahnya. (CR)

Editor: Rany