25 radar bogor

Hidupkan Tradisi Ramadan, Bank bjb Pasang Boneka Haji Geyot dan Bagikan Makanan Gratis

bank bjb

CIBINONG – RADAR BOGOR, Bank bjb menyelenggarakan kegiatan dengan pemasangan boneka Haji Geyot dan pembagian makanan gratis di Bulan Suci Ramadan 1445 H.

Baca Juga : Mampu Akselerasi Bisnis, Direktur Keuangan bank bjb Raih Penghargaan Best Performance CFO

Ya, bertepatan dengan bulan suci Ramadan, bank bjb bekerjasama dengan Badalohor Kreasi Indonesia kembali menghidupkan tradisi di bulan suci Ramadan dengan pemasangan Haji Geyot, sehingga akan menyemarakan dan menghidupkan suasana bulan suci Ramadan.

Haji Geyot merupakan sebuah boneka kayu penabuh bedug berbusana muslim, telah lama menjadi daya tarik bagi masyarakat selama bulan suci Ramadan.

Pemimpin Divisi Corporate Secretary Bank bjb Widi Hartoto menyampaikan, pemasangan Haji Geyot dimaksudkan untuk merekatkan nilai-nilai keislaman dan tradisi ramadan. Menghidupkan suasana Ramadan dengan kegiatan positif saat menunggu berbuka puasa.

Sekaligus, memberikan hiburan unik dan menarik dengan nuansa keakraban dan silaturahmi antar warga. Membangun titik temu warga untuk bersosialisasi dan merekatkan keharmonisan masyarakat. “Juga, melestarikan tradisi dan simbol bulan suci Ramadan, terutama di Jawa Barat,” ujar Widi.

Selama acara pemasangan, juga dilakukan berbagai kegiatan seperti Kabaret, Tausiah, Musik Akustik Islami, Quiz dan Doorprize bank bjb, dan juga berbagi takjil dan makanan siap saji untuk berbuka.

“Bank bjb, memiliki kepedulian tinggi terhadap berbagai tradisi unik di Jawa Barat, karena itu, bank bjb menghidupkan kembali Haji Geyot, agar tidak punah dan juga dikenal oleh generasi milenial,” ucap Widi.

Selain pemasangan Haji Geyot, pada Ramadan kali ini, bank bjb juga melaksanakan kegiatan berbagi nasi box dan takjil, sebagai implementasi program Corporate Social Responsibility (CSR).

“Pembagian nasi box dan takjil dilakukan selama 20 hari bulan Ramadan, dengan 200 paket setiap harinya,” ungkapnya.

Baca Juga : Perkuat Kerjasama, bank bjb Gelar Gathering dengan Pemred Media dan PWI Pusat

Pembagian makanan gratis dilakukan di beberapa titik strategis, meliputi masjid, yayasan, panti-panti, dan langsung kepada pejuang nafkah jalanan seperti tukang becak, sopir angkutan, pemulung, dan pengemis.(abi/*)

Editor : Yosep