25 radar bogor

Tarawih Keliling Para Inohong Bogor, Serahkan Bantuan Hingga Berbaur dengan Masyarakat

Tarawih
Suasana Tarawih di Masjid Jami Al Ikhlas, Kampung Cipangalur, Desa Candali, Kecamatan Rancabungur, Kabupaten Bogor ramai Senin (26/3/2024).

RANCABUNGUR-RADAR BOGOR, Suasana Tarawih di Masjid Jami Al Ikhlas, Kampung Cipangalur, Desa Candali, Kecamatan Rancabungur, Kabupaten Bogor ramai Senin (26/3/2024) malam.

Baca Juga : Tawuran Jelang Sahur, Belasan Remaja di Rumpin Bogor Ditangkap Polisi

Tarawih di sana didatangi para inohong. Ada Kepala dinas kependudukan dan catatan sipil, Hadijana. Ada Camat Rancabungur, Dita Aprilia. Juga ada Kapolsek Rancabungur Iptu Azis. Mereka datang ke sana dan melaksanakan solat tarawih bersama warga.

Kedatangan para inohong ini merupakan bagian dari program PJ Bupati Bogor. Mereka datang ke masjid melaksanakan salat bersama. Memupuk silaturahmi antara warga dan para inohong.

“Alhamdulillah, bisa menjalankan tarawih bersama dengan masyarakat di sini,” kata Hadijana kepada Radar Bogor.

Ia memaparkan, tarawih keliling ini sudah terjadwal. Kata dia, setiap kepala dinas memiliki jadwal dan lokasi tarawih keliling. “Selain itu pemkab Bogor memberikan bantuan Rp 10 juta untuk masjid Jami Al ikhlas tersebut,” tuturnya.

Dalam kesempatan tarawih keliling itu, Hadijana menyampaikan pesan dari PJ Bupati, yakni menjaga kondusifitas di bulan Ramadhan.

Sementara itu Kapolsek Rancabungur Iptu Azis memaparkan, tarawih keliling menjadi salah satu kegiatan untuk mempererat hubungan tali silaturahmi. Di sana iapun menyampaikan agar bersama menjaga suasana Ramadhan untuk selalu khusuk dan nyaman.

Baca Juga : Pleno di Kecamatan Rancabungur Selesai, PPK : Tak Ada Catatan dan Keberatan

“Kami juga sampaikan pada para orang tua untuk senantiasa memantau anak-anaknya agar tidak keluar rumah di atas pukul 22.00 WIB. Serta tidak ikut-ikutan perang sarung,” tukasnya. (all)

Reporter : Arifal
Editor : Yosep