25 radar bogor

PBSI Sebut Dua Gelar All England Sebagai Awal Kebangkitan Indonesia

All england
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto usai meraih gelar juara All England di nomor ganda putra. (PBSI)

JAKARTA-RADAR BOGOR, PBSI menyambut baik keberhasilan atlet bulutangkis Indonesia usai membawa pulang dua gelar juara dari ajang All England 2024.

Keberhasilan tersebut dianggap oleh PBSI sendiri sebagai salah satu awal untuk kebangkitan bulutangkis Indonesia di beberapa tahun belakangan ini. 

Baca Juga : Menangi Derbi Indonesia, Jonatan Christie Juara All England

Sebelumnya, dua gelar tersebut datang dari sektor tunggal putra, Jonatan Christie dan satu gelar lainnya hadir dari ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. 

Untuk Jonatan Christie, ia berhasil meraih gelar juara di sektor tunggal putra setelah berhasil berhasil mengalahkan rekan senagaranya, Anthony Sinisuka Ginting. 

Pada pertandingan final All England 2024 yang berlangsung Minggu (17/3/2024) keduanya wakil Indonesia ini saling beradu selama 55 menit.

Bertanding di Utilita Arena Birmingham, Jojo berhasil meraih kemenangan dua gim langsung dengan skor 21-15, 21-14.

Sementara di waktu yang berbeda, pasangan ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto juga berhasil membawa pulang gelar juara.

Duo asal Indonesia itu berhasil menumbangkan wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dua gim langsung dengan skor 21-16, 21-16.

Sekretaris Jenderal PP PBSI, Muhammad Fadil Imran menyebut keberhasilan ini sebagai harapan untuk kebangkitan kekuatan bulutangkis Tanah Air.

“Hari ini kita menyaksikan hasil kerja tim yang kompak, satu visi dan satu semangat untuk kejayaan merah putih,” kata Muhammad Fadil Imran dalam konfrensi pers pada Senin (18/3/24).

Ia pun menyebut pencapaian ini menjadi sesuatu yang harus benar-benar disyukuri. Sembari para atlet kembali bersiap menghadapi ajang Olimpiade 2024.

“Pencapaian kali ini patut kita syukuri, namun kita harus tetap fokus untuk turnamen berikutnya yakni Thomas dan Uber dan tentunya Olimpiade Paris 2024,” tuturnya. 

Baca Juga : Jersey Timnas Indonesia Resmi Diluncurkan, Ini Penampakan Perdananya

“Pencapaian di All England kali ini, jadi momentum kebangkitan bulutangkis Indonesia di masa depan,” ungkapnya.

Usai ajang All England 2024, sejumlah ajang akan kembali menjadi panggung untuk atlet-atlet terbaik Indonesia kembali mentas.

Sejumlah turnamen BWF untuk mengamankan tiket ke babak Olimpiade.

Sejumlah event major yang bakal dijalani atlet Indonesia diantaranya adalah Singapore Open, Piala Thomas & Uber Cup serta Indonesia Open. (fjr)

Editor : Ruri Ariatullah