25 radar bogor

274 Bencana Landa Kabupaten Bogor, Didominasi Angin Kencang. 2.689 Jiwa Terdampak!

Salah satu kejadian bencana angin kencang tadi pagi di wilayah Puncak Bogor, petugas sedang mengevakuasi pohon tumbang, Kamis (14/3/2024). foto kiriman BPBD Kab Bogor

CITEUREUP – RADAR BOGOR, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor mencatat sebanyak 274 bencana terjadi sejak awal Januari sampai pertengahan Maret 2024.

Baca Juga : Angin Kencang Terjang Tiga Kecamatan di Kabupaten Bogor, Sejumlah Rumah Rusak

Untuk bencana alam masih didominasi angin kencang sekitar 135 kejadian dan longsor 97 kejadian.

“Kami melakukan pendataan terhitung sejak 1 Januari 2024 hingga 5 Maret 2024, dan terdapat ratusan bencana alam dan puluhan bencana non alam yang dilaporkan,” ungkap Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor Muhamad Adam Hamdani ketika ditemui wartawan saat monitoring wilayah, Kamis (14/3/2024).

Ia membenarkan informasi tersebut dan mengatakan bahwa, hasil pendataan juga memperlihatkan lokasi bencana yang terjadi di 36 Kecamatan dan 143 Desa atau Kelurahan di Kabupaten Bogor.

“Angin kencang masih dominasi ada 135 kejadian sejak awal tahun 2024, dan bencana lain ada tanah longsor 97 kejadian,” ucapnya.

Sedangkan bencana alam lain yang terjadi di antaranya banjir 5 kejadian, kekeringan 1 kejadian, pergerakan tanah 12 kejadian, Gempa bumi 13 kejadian dan bencana non alam 11 kejadian.

Adam menjelaskan, kejadian non alam sendiri tercatat berupa rumah ambruk tiga kejadian, penemuan mayat satu kejadian , orang tersesat dua kejadian, kecelakaan kerja satu kejadian, orang hanyut dua kejadian, evakuasi ular satu kejadian, dan orang tercebur sumur satu kejadian.

“Dari sejumlah kejadian yang sudah tercatat sedikitnya ada 2.689 Jiwa dari 913 KK yang terdampak dengan total 6 orang meninggal akibat bencana non alam, 2 luka ringan, 1 luka sedang, dan 381 Jiwa dari 107 KK mengungsi,” ungkapnya.

Selain itu Adam juga menyebutkan wilayah yang terdampak tanah longsor ada 28 kecamatan yang tersebar di Bogor Barat, Bogor Timur sampai Bogor Selatan.

“Kalau terdampak longsor ada 28 wilayah, dan angin kencang tersebar di 29 wilayah di Kabupaten Bogor,” katanya.

Wilayah yang terdampak longsor
yakni Sukajaya, Sukamakmur, Sukaraja, Tajur Halang, Ciampea, Cigudeg, Caringin, Ciawi, Cigombong, Citeureup, Cijeruk, Ciomas, Cibungbulang, Cibinong, Cileungsi, Klapanunggal, Megamendung, Nanggung, Gunung Sindur, Gunung Putri, Leuwisadeng, Leuwiliang, Jonggol, Jasinga, Parung Panjang, Pamijahan, Dramaga, dam Rancabungur.

Sedangkan untuk bencana alam berupa Angin Kencang tersebar di wilayah Ciomas, Caringin, Citeureup, Cijeruk, Ciawi, Cigombong, Cigudeg, Ciampea, Ciseeng, Cibinong, Gunung Sindur, Gunung Putri, Dramaga, Babakan Madang, Bojong Gede, Sukaraja, Sukajaya, Megamendung, Nanggung, Leuwisadeng, Leuwiliang, Jonggol, Pamijahan, Parung, Rancabungur, Rumpin, Tenjolaya, Tamansari, dan Tajur Halang. (abi)

Reporter : Jaenal Abidin
Editor : Yosep