25 radar bogor

Dua Rumah Milik Warga Citeureup Bogor Rusak Tertimbun Longsor Setinggi 10 Meter, Dua Keluarga Mengungsi

Petugas BPBD di lokasi longsor di Citeureup Kabupaten Bogor.

CITEUREUP-RADAR BOGOR, Sebanyak dua rumah milik warga Kampung Tonggoh, RT 03/01, Desa Gunung Sari, Kecamatan Citeureup ambrol tertimbun longsor yang terjadi Minggu (18/2) malam.

Satu rumah mengalami rusak berat milik Khotib, akibat tertimbun longsor tebing tanah setinggi 10 meter.

Data longsor itu diungkap Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor Muhamad Adam Hamdani.

Adam menjelaskan, rumah itu dihuni 4 jiwa. Pemiliknya kini sudah mengungsi ke rumah saudaranya.

Sedangkan ada 1 unit rumah milik Muslihat yang juga terdampak longsor, separah Khotib. Namun, kata dia, penghuninya pun telah diimbau untuk mengosongkan rumahnya terlebih dahulu.

baca juga: Longsor di Bogor, Empat Pekerja TPT Tertimpa, Dua Orang Dikabarkan Meninggal

Menurut Adam, longsor diduga akibat kondisi tanah yang gembur atau labil, pada tebingan tanah dengan panjang 7 meter dan tinggi 10 meter longsor itu.

Selain itu, hasil analisa petugas dilapangan, ada satu rumah yang terkena longsor sudah mengalami retakan dan miring di semua siku.

“Kami masih lakukan pemantauan lokasi longsor,” katanya. (Abi)

Penulis: Jaenal
Editor: Rany Puspitasari