25 radar bogor

Hujan Deras Sebabkan Bencana Longsor di Bogor Selatan, Bagian Depan Rumah Warga Terancam Ambruk

BOGOR-RADAR BOGOR, Hujan deras yang terjadi di wilayah Kota Bogor, menyebabkan bencana longsor di Kampung Cipaku Suka Asih, RT 01/04, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor.

Adapun kejadian bencana longsor tersebut, diketahui terjadi pada 16.30 WIB, pada Jumat (16/2).

Kepala Pelaksana BPBD Kota Bogor Hidayatulloh mengatakan, bencana longsor ini disebabkan karena curah hujan dengan intensitas tinggi, dan tergerus derasnya aliran air Sungai Cigenteng.

Hidayatulloh mengatakan, tanah longsor dengan ukuran tinggi 12 meter, dan lebar kurang lebih 9 meter ini posisinya berada dipinggir Sungai Cigenteng ini berdampak pada terputusnya jalan setapak warga sekitar.

Baca juga: Tebing di Kertamaya Longsor, Akses Warga Bogor Menuju Rancamaya Tertutup

“Selain itu juga mengancam bagian depan rumah milik warga bernama Dadang yang dihuni 1 KK dengan 10 jiwa,” kata Hidayatulloh.

Kemudian dilaporkan pohon jenis Kicopong yang terbawa longsoran menutupi Sungai Cigenteng.

“Tidak ada korban jiwa maupun yang mengungsi, saat ini BPBD Kota Bogor sudah melakukan asesment,” ucapnya.

Kepala BPBD Kota Bogor telah mengimbau kepada pihak terdampak bencana longsor, serta warga sekitar untuk waspada dan menjauhi lokasi kejadian pada saat terjadi hujan deras.

“Kebutuhan mendesaknya dari bencana longsor ini, adalah penyediaan terpal, dan secepatnya dilaksanakan pembangunan Tembok Penahan Tanah (TPT) oleh pihak terkait untuk antisipasi terjadinya tanah longsor susulan,” tandas Hidayatulloh.(ded)

Penulis: Dede
Editor: Rany Puspitasari