25 radar bogor

Sebanyak 17 RT dan 16 Jalan Raya Terendam Banjir di Jakarta

ILUSTRASI: Beberapa ruas jalan raya di Jakarta masih terendam banjir

JAKARTA-RADAR BOGOR, Banjir melanda sejumlah RT dan ruas jalan di DKI Jakarta. Berdasarkan laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta pada pukul 07.00 WIB, tercatat bahwa 17 RT dan 16 ruas jalan di ibu kota terendam banjir.

Baca Juga: Presiden Jokowi Salurkan Bantuan Beras di Bantul

Banjir ini dipicu oleh hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang melanda wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya pada Rabu (31/1). Akibatnya, status Pos Pantau Sunter Hulu dinaikkan menjadi Siaga 1 (Bahaya) pada Pukul 05:00 WIB, dan genangan air mulai terjadi di berbagai wilayah DKI Jakarta.

“BPBD mencatat genangan menjadi 17 RT atau 0,055% dari 30.772 RT dan 16 ruas jalan,” ujar Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji kepada wartawan, Rabu (31/1).

Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji, menyampaikan bahwa genangan mencakup 17 RT atau sekitar 0,055% dari total 30.772 RT dan melibatkan 16 ruas jalan. BPBD DKI Jakarta telah melakukan langkah-langkah penanganan dengan mengerahkan personel untuk memantau kondisi genangan di setiap wilayah.

Baca Juga: Para Menteri Jokowi Diisukan Mundur, Begini Kata Suharso

Selain itu, mereka juga berkoordinasi dengan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, dan Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik, bekerja sama dengan lurah dan camat setempat.

“Dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat,” katanya.

BPBD DKI mengingatkan masyarakat agar tetap waspada dan berhati-hati terhadap potensi genangan. Dalam situasi darurat, masyarakat dapat menghubungi nomor telepon 112, layanan gratis yang beroperasi selama 24 jam non-stop.

Baca Juga: Kontroversi Pinjol Sodorkan Mahasiswa Bayar UKT di Kampus

Adapun data wilayah terdampak sebagai berikut:

Jakarta Utara terdapat 2 RT yang terdiri dari:

Kel. Semper Barat
Jumlah: 2 RT
Ketinggian: 40 s.d 60 cm
Penyebab: Curah hujan tinggi

Jakarta Timur terdapat 15 RT yang terdiri dari:

Kel. Rambutan
Jumlah: 1 RT
Ketinggian: 30 cm
Penyebab: Curah hujan tinggi

Kel. Dukuh
Jumlah: 1 RT
Ketinggian: 40 cm
Penyebab: Curah hujan tinggi

Kel. Makasar
Jumlah: 13 RT
Ketinggian: 30 cm
Penyebab: Curah hujan tinggi & Luapan Kali Cipinang

Jalan Tergenang terdapat 16 ruas jalan:

  1. Jl. Raya Jambore, Kel. Cibubur, Jakarta Timur
    Ketinggian: 20 cm
  2. Jl. Raya Bogor, Kel. Rambutan, Jakarta Timur (Titik Kenal Halte Busway Pasar Induk Kramat Jati)
    Ketinggian: 10 cm
  3. Jl. Raya Ciracas, Kel. Ciracas, Jakarta Timur
    Ketinggian: 10 cm
  4. Jl. Yos Sudarso (Depan Walikota Jakarta Utara), Kel. Kebon Bawang, Jakarta Utara
    Ketinggian: 15 cm
  5. Terminal Tanjung Priok, Kel. Tanjung Priok, Jakarta Utara
    Ketinggian: 15 cm
  6. Jl. Gunung Sahari Lantamal, Kel. Pademangan Barat, Jakarta Utara
    Ketinggian: 10 cm
  7. Jl. Agung Karya, Kel. Sungai Bambu, Jakarta Utara
    Ketinggian: 20 cm
  8. Jl. Plumpang Raya, Kel. Tugu Selatan, Jakarta Utara
    Ketinggian: 15 cm
  9. Jl. Mindi, Kel. Tugu Utara, Jakarta Utara
    Ketinggian: 15 cm
  10. Jl. Balai Rakyat, Kel. Tugu Selatan, Jakarta Utara
    Ketinggian: 20 cm
  11. Jl. Haji Tiung, Kel. Tugu Selatan, Jakarta Utara
    Ketinggian: 20 cm
  12. Jl. Boulevard Utara Raya, Kel. Pegangsaan Dua, Jakarta Utara
    Ketinggian: 10 cm
  13. Jl. Kramat Jaya Raya, Kel. Tugu Utara, Jakarta Utara
    Ketinggian: 20 cm
  14. Jl. Sena Raya Komplek Yon Ang Air, Kel. Semper Barat, Jakarta Utara
    Ketinggian: 20 cm
  15. Jl. Gaya Motor II, Kel. Sungai Bambu, Jakarta Utara
    Ketinggian: 50 cm
  16. Jl. Pasar Koja Baru, Kel. Tugu Utara, Jakarta Utara
    Ketinggian: 20 cm

Sedangkan wilayah yang sudah surut adalah sebagai berikut:

  1. Kel. Cilandak Timur: 2 RT (jpg/farid-pkl)

Editor: Yosep