25 radar bogor

Handayani Geulis Batik Bogor Rayakan Hari Jadi, Adakan Edukasi Membatik Gratis

BELAJAR: Peserta Membatik Gratis yang diadakan Handayani Geulis Batik Bogor melihat proses membatik cap di galerinya Jalan Raya Bogor Baru, Sabtu (16/12).

BOGOR-RADAR BOGOR, Handayani Geulis Batik Bogor merayakan Hari Jadi ke-12, beberapa kegiatan digelar sebagai bentuk apresiasi untuk warga. Salah satunya dengan memberikan kesempatan belajar membatik secara gratis untuk masyarakat umum, selama dua hari yakni Sabtu dan Minggu (16-17/12/2023).

Menurut Owner Handayani Geulis Batik Bogor, Sri Ratna Handayani, 12 tahun perjalanan Handayani Geulis Batik Bogor yang luar biasa hebat. “Tidak hanya jualan produk yaitu kain dan fashion batik, kami juga jualan edukasi, mengajar secara lokal, nasional dan bahkan hingga mancanegara,” kata Ratna.

Karena itulah, kata dia, banyak hal yang ingin dipersembahkan dan diberikan untuk masyarakat khususnya di Kota Bogor.  Di antaranya memberi edukasi membatik gratis untuk umum dan peluncuran buku keenam tulisan tentang batik Handayani Geulis sebagai diplomasi budaya.

“Yang sudah mendaftar untuk belajar membatik mencapai 100 orang dari berbagai usia. Kami bagi dua hari, Sabtu – Minggu agar lebih leluasa dari pukul 10.00 – 12.00 dan 13. 00 – 15.00,” terang alumni UGM ini. Menurut Ratna, jika tahun-tahun sebelumnya perwakilan dari berbagai negara sudah datang untuk belajar membatik di galeri.

Mulai tahun ini, Handayani Geulis mulai melebarkan sayapnya hingga ke luar negeri, di mana sudah diundang dan memberi edukasi tentang batik ke tiga negara. “Ada tiga negara yang mengundang, yakni Hongkong, Macau dan Vietnam. Mudah-mudah di perjalanan Handayani Geulis berikutnya bisa ke negara lainnya,” jelas Ratna.

Ia berharap, di perayaan ke-12 tahun, Handayani Geulis Batik Bogor bisa terus berkarya. “Memperluas kegiatan pengenalan batik Indonesia sampai ke manca negara dan generasi Indonesia bangga  batik dan menjadikan batik sebagai identitasnya,” jelas Ratna.

Handayani Geulis Batik Bogor sendiri, mulai dibangun pada 16 Desember  2011. Handayani Geulis saat ini memegang 14 sertifikat hak cipta. Owner yang juga founder Handayani Geulis ini menciptakan motif batik khas Bogor dengan mengadopsi nilai-nilai kearifan lokal Bogor, yang diadaptasi menjadi motif batik. Misalnya tugu kujang, angkot, cepot, tilu sauyunan dan motif lainnya.

Handayani Geulis sendiri mempelopori pengajaran atau edukasi membatik pada khalayak umum. Bagi yang ingin membeli kain batik dengan motif-motif khas Handayani Geulis bisa datang ke galerinya di Jalan Raya Bogor Baru.(pia)

Editor: Pipin