BOGOR-RADAR BOGOR, Penilaian akhir kompetisi Bogorku Bersih 2023 akhirnya tuntas setelah jajaran juri utama kembali meninjau sekolah-sekolah yang berhasil lolos sebagai finalis pada Jumat (17/11/2023).
Baca Juga : Tentukan 3 Besar, Juri Bogorku Bersih Ketegori Permukiman Swadaya Lakukan Penilaian Akhir
Di hari kedua penilaian terakhir Bogorku Bersih kategori SD ini, dewan juri utama menyambangi 3 sekolah yang berada di 3 kecamatan berbeda yakni SDN Kedunghalang 5 di Kecamatan Bogor Utara, SDN Bojongkerta di Kecamatan Bogor Selatan, serta SDN Bangka 3 di Kecamatan Bogor Timur.
Seperti pada hari pertama para juri memperhatikan dan memeriksa 14 aspek yang menjadi komponen dalam penilaian. Komponen tersebut antara lain program atau kebijakan kegiatan kebersihan sekolah, jadwal piket kebersihan kelas, jadwal kegiatan inovasi kebersihan sekolah, sarana kebersihan sekolah.
Kemudian kebersihan lingkungan sekolah, ruang kepala sekolah atau ruang guru, ruang kelas, kantin dan inovasi pengelolaannya, kebersihan ruang pendukung seperti UKS, laboratorium, ekstrakurikuler dan tata kelolanya
Komponen penilaian juga meliputi kebersihan toilet umum dan sirkulasinya TPS dan tata kelolanya, kegiatan 3R, biopori, sumur resapan. Selanjutnya juga ada kebersihan taman atau penghijauan di lingkungan sekolah, serta tingkat partisipasi siswa dan orang tua dalam menjaga lingkungan dsn kebersihan sekolah.
Ketua Juri Utama Kategori SD, Sasongko S Putro mengatakan, jajaran juri sudah menyelesaikan seluruh penilaian akhir tersebut. Selanjutnya nilai tersebut akan direkap untuk mengetahui skot akhir setiap.sekolah. “Kami juga akan melakukan rapat pleno dan menentukan juara 1, 2, Bogorku Bersih ke-8 ini,” ucapnya.
Baca Juga : Masuk Finalis Bogorku Bersih, Tim Juri Utama Sambangi 10 SMP
Ia menekankan, penilaian yang dilakukan para juri utama mengedepanlan objektifitas dan kolektifitas pandangan dari setiap juri. Selain aspek kebersihan juri juga amat memperhatikan peran serta siswa, guru, dan orang tua soal kesadaran menjaga kebersihan.
Pengumuman juara Bogorku Bersih 2023 akan disampaikan pada acara Awarding yang rencananya akan dilakukan pada Senin, 27 November 2023 di IPB International Convention Center (IICC). (fat)
Reporter : Reka Faturachman
Editor : Yosep