BOGOR-RADAR BOGOR, Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka resmi bakal cawapres mendampingi Prabowo Subianto. Gibran juga telah mendatangi DPP Partai Golkar untuk menemui para pimpinannya.
Gibran sendiri terbilang baru dalam hal perpolitikan. Dia pertama kali masuk politik langsung terpilih menjadi Wali Kota Surakarta. Sebagai pejabat pemerintahan, Gibran tercatat rutin melaporkan harta kekayaannya.
Saat ini berdasarkan laporan harta kekayaan pejabat negara (LHKPN) terakhir tahun 2022 di laman resmi LHKPN KPK, harta Gibran tercatat sebanyak Rp 26.032.674.370. Nilai tersebut naik bertahap sejak dia mencalonkan diri sebagai Wali Kota.
Baca juga: SKCK Gibran Rakabuming Raka Terbit Setelah Anies-Erick Thohir
Pada 2020 saat mencalonkan diri sebagai wali kota, harta Gibran senilai Rp 21.152.810.130. Lalu naik menjadi Rp 25.297.783.659 pada 2021.
Pada laporan terakhir 2022, harta Gibran terdiri dari 7 tanah dan bangunan senilai Rp 17,339 miliar. Lalu alat transportasi dan mesin Rp 332 juta. Harta bergerak lainnya, Rp 260 juta. Kas dan setara kas Rp 3.101.260.374. Harta lainnya Rp 5,552 miliar. Dan utang Rp 551.586.004. (*)
Editor: Rany Puspitasari