CIBINONG-RADAR BOGOR, Kasus ISPA banyak menyerang pelajar, Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor kembali mewajibkan penggunaan masker bagi para siswa dan tenaga pendidik.
Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor, Nina Nurmasari menyebut, kebijakan ini dilakukan setelah pihaknya menerima laporan meningkatnya kasus ISPA di kalangan pelajar.
“Maka kami meminta para pelajar dan tenaga pendidik untuk kembali wajib menggunakan masker, dengan tujuan agar mencegah penularan kasus ISPA,” ujarnya, Rabu (11/10).
Baca juga: ISPA Mengganas di Kabupaten Bogor, Pasiennya Capai 434 ribu Orang
Menurutnya, penggunaan masker wajib dilakukan baik di lingkungan maupun di luar lingkungan sekolah. Hal itu diharapkan dapat mencegah dampak dari polusi udara imbas musim kemarau di Kabupaten Bogor.
Selain itu, pihaknya juga menggencarkan sosiliasi penerapan pola hidup sehat di semua satuan pendidikan di bawah Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor.
“Bagaimana pentingnya menjaga lingkungan sekolah yang bersih, hijau dan sehat, maka peluang terjangkitnya ISPA di lingkungan sekolah semakin kecil,” jelas Nina.
Selain itu, pihak sekolah juga diminta untuk terus mengingatkan ke para siswa untuk mengkonsumsi makanan yang sehat.
Dengan mengkonsumsi makanan yang bergizi, maka dipercaya dapat meningkatkan kekebalan tubuh atau imunitas. Sehingga anak-anak tidak mudah terinfeksi virus dan penyakit.
“Pola hidup sehat itu wajib, seperti rutin mencuci tangan dan menggunakan masker bagi pelajar dan warga sekolah,” tukasnya.(cok)
Penulis: Septi
Editor: Rany Puspitasari