radar bogor

Kekeringan Bogor Terus Meluas, 123 Desa Kesulitan Air Bersih

BPBD Kabupaten Bogor terus menyalurkan air bersih ke sejumlah wilayah yang mengalami krisis akibat kekeringan. (Radar Bogor/Hendi Novian)

CIBINONG-RADAR BOGOR, Dampak kekeringan imbas musim kemarau di Kabupaten Bogor meluas. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mencatat sampai hari ini kekeringan melanda hingga di 30 kecamatan.

Dari puluhan kecamatan tersebut, sebanyak 123 desa atau kelurahan di antaranya mengalami krisis air bersih.

Baca Juga: Sudah 30 Kecamatan di Bogor yang Terdampak Kekeringan

Bupati Bogor, Iwan Setiawan menyampaikan, kondisi kekeringan yang melanda Kabupaten Bogor sudah berada pada situasi darurat.

“Saya pastikan BPBD langsung turun menyalurkan bantuan air bersih ke warga terdampak,” ujarnya, Selasa (12/9).

Sementara Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi musim kemarau akan terus terjadi hingga Oktober mendatang.

Melihat itu, Iwan meminta tidak hanya BPBD, namun juga Dinas Pemadam Kebakaran dan juga Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Kahuripan untuk bahu membahu menyalurkan bantuan air bersih.

“Melalui kendaraan operasional, karena ini situasi darurat mobil-mobil Damkar yang biasanya untuk pemadaman api kami minta untuk digunakan penyaluran air kalau sudah mendesak. Lalu kami juga minta 11 tangki PDAM yang siap di berbagai wilayah, terus dari BPBD 5 unit termasuk juga dari PMI,” jelas Iwan.

Selain itu, sambungnya, Pemkab Bogor juga telah menggandeng sekitar 20 pihak swasta di bidang air curah untuk menambah ketersediaan pasokan air yang akan disalurkan kepada masyarakat.

Adapun 30 kecamatan terdampak kekeringan itu di antaranya Kecamatan Tenjo, Jasinga, Nanggung, Cibungbulang, Rumpin, Cigudeg, Sukajaya, Pamijahan, Leuwisadeng, Tenjolaya, Ciampea, Ciawi, Dramaga, Rancabungur.

Baca Juga: Krisis Air Bersih Meluas, Pemukiman Dekat Rumah Prabowo di Hambalang Juga Terdampak

Kemudian Kecamatan Sukaraja, Cibinong, Gunung Putri, Gunung Sindur, Ciseeng, Cariu, Babakan Madang, Citeureup, Cisarua, Cijeruk, Jonggol, Sukamakmur, Tanjungsari, Megamendung dan Kecamatan Cigombong.

Sementara per 5 Mei hingga 9 September 2023, sebanyak 2.273.000 liter bantuan air bersih telah disalurkan untuk 123 Desa/Kelurahan dengan jumlah warga terdampak sebanyak 254.506 Jiwa atau 74.248 Keluarga.(*)

Reporter: Septi Nulawam
Editor: Imam Rahmanto