25 radar bogor

Bobby Maulana Rambah Bisnis Parfum, Bermula dari Kecurigaan Istri

Artis Bobby Maulana merambah ke bisnis Parfum dengan brand Bob's Parfum, dilaunching di Corazon Coffee & Kitchen Sentul City, Babakan Madang Jumat (1/9). (Radar Bogor/Septi Nulawam)

BABAKAN MADANG-RADAR BOGOR, Lama berkarir di dunia hiburan, Bobby Maulana kini merambah ke bisnis Parfum. Dengan nama brand Bob’s Parfum, produknya dilaunching di Corazon Coffee & Kitchen Sentul City, Babakan Madang pada Jumat (1/9).

Berawal dari kecintaannya terhadap berbagai jenis parfum, dari berbagai merk, berharga murah hingga mahal, Bobby terinspirasi untuk menciptakan produk parfum sendiri.

Baca Juga: Pelajar Bogor Ditantang Berbisnis Lewat Kompetisi, SMK Wikrama Jawaranya

“Yang hanya saya pikirkan adalah bagaimana supaya saya wangi, itu aja, supaya orang nyaman di dekat saya dan khususnya untuk lawan jenis. Saya yakin semua laki-laki setuju dengan hal itu,” ucapnya dalam acara launching tersebut.

Beranjak ke dunia kerja, Bobby merasa kebutuhan akan parfum semakin meningkat. Dari mulai brand berkelas dengan harga yang tinggi sudah menjadi kebutuhan primer. Apalagi hal itu didorong dengan lingkungan di dunia hiburan.

Sampai pada di kehidupan pernikahan, rupanya Bobby masih terus mengembangkan kesukaannya terhadap parfum.

Menariknya, dia membeberkan alasan utama untuk mulai memproduksi parfum sendiri lantaran kecemburuan sang istri dengan aroma parfum yang berbeda-beda.

Bagaimana tidak, komedian keturunan Pakistan itu mengenakan semua jenis parfum, baik untuk pria maupun wanita dan unisex.

“Kesalahannya adalah saya tidak bilang atau menyampaikan kepada istri bahwa saya beli parfum baru, akhirnya sampai kepada perdebatan bahwa saya mungkin berbohong dengan alasan kebiasaan saya gonta ganti merk dan aroma parfum tersebut,” selorohnya.

Namun, setelah Bobby menunjukan bukti bahwa selama ini bukan hanya satu parfum yang ia kenakan, akhirnya sang istri percaya dengan kebiasaannya tersebut.

Baca Juga: Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNB Berikan Pelatihan Kewirausahaan Pelaku UMKM di Pulau Pari

“Akhirnya kita berdua ambil kesimpulan, daripada beli parfum, gonta-ganti terus, mendingan bikin sendiri yang sesuai maunya saya,” lanjut Bobby menceritakan.

Dalam acara tersebut, Bobby mengenal 5 macam produk parfumnya. Produknya kini bisa didapatkan di semua market place dengan harga yang terjangkau.(*)

O