radar bogor

Perssoci Kota Bogor Akan Gelar Festival Street Soccer

BOGOR-RADAR BOGOR, Perkumpulan Street Soccer Indonesia (Perssoci) Kota Bogor akan menggelar turnamen yang berlangsung di Lapangan BBR, Kelurahan Cipaku, Kecamatan Bogor Selatan pada 26-27 Agustus mendatang.

Ketua Umum Perssoci Kota Bogor, Rino Indira Gusniawan mengatakan jika tujuan dari turnamen ini untuk menyosialisasikan olahraga street soccer kepada masyarakat. “Turnamen ini diikuti peserta dari SMP dan SMA atau sederajart se-Kota Bogor,” ujarnya, Selasa (15/8) kemarin.

Baca Juga : KORMI Kota Bogor Gelar Pelatihan Juri dan Wasit

Adapun turnamen bertajuk “Festival Street Soccer Kota Bogor” ini diadakan untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia. “Para peserta akan memperebutkan Piala Perssoci Kota Bogor, dan hadiah menarik lainnya,” imbuh Direktur Utama (Dirut) PDAM Tirta Pakuan ini.

Sementara Sekretaris Umum (Sekum) Perssoci Kota Bogor, Heriana Kurniawan menambahkan, ada perbedaan aturan street soccer dengan futsal. Salah satunya, gawang street soccer lebih pendek dan lebih lebar dari gawang futsal.

Hal menarik lainnya dari street soccer adalah para pemain yang ada di lapangan bakal terbebas dari peraturan ‘Out’.

“Meski begitu, pemain juga bisa mendapat out, jika bola yang ditendang melibihi batas tinggi maksimal, yakni sebatas pundak orang dewasa. Kemudian tidak boleh memegang bola lebih dari lima detik, satu pemain tidak boleh turun ke area lawan,” ucapnya. (rur)

Editor : Ruri Ariatullah