BOGOR-RADAR BOGOR, NasDem menargetkan minimal enam hingga tujuh kursi di Kabupaten Bogor dalam perhelatan Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 mendatang. Hal itu ditegaskan Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Jawa Barat, Saan Mustopa.
“Enam kursi hingga tujuh kursi untuk anggota DPRD Kabupaten Bogor,” tekan Saan dalam Rapat Konsollidasi Pemenangan Pemilu 2024 Partai Nasdem di Hotel Royal Safari Garden, Cisarua, Kamis (10/8).
Baca Juga: Siap Menang di 2024, NasDem Kabupaten Bogor Perkokoh Struktur Partai
Saan menjelaskan, beberapa indikator membuatnya optimistis bersaing di kabupaten dengan jumlah hak pilih lebih dari 3 juta itu.
Struktur partai besutan Surya Paloh di Kabupaten Bogor sudah terbentuk. Mulai dari tingkatan DPD, DPC hingga DPRt.
Kondisi struktur yang terbentuk hingga ranting ini sangat menggembirakan. Sebab, saat Pemilu 2019 dan 2014, struktur Partai NasDem masih lemah.
Tak hanya itu, berbagai kegiatan konsolidasi internal partai dan kegiatan yang berhubungan dengan sosialisasi program partai di masyaraka juga berjalan dengan baik.
Keberadan struktur tersebut didukung juga dengan keberadaan caleg yang lebih baik dan kompetitif. Saan menyebutkan, para caleg yang saat ini menunggu Daftar Calon Sementara (DCS) dari KPU merupakan hasil seleksi ketat.
Pasalnya, jumlah caleg yang mendaftar ke DPD melebihi target. Kondisi ini jauh berbeda dibandingkan saat dua pemilu sebelumnya.
“Caleg yang mau ikut konstelasi di NasDem untuk Pemilu 2024 melebihi target. Tentu caleg-caleg yang ada saat ini merupakan hasil seleksi ketat. Saya yakin mereka memiliki kualitas lebih baik dibanding dengan Pemilu 2019,” imbuh Saan.
Ia menambahkan, jika kursi DPRD dari Partai NasDem mencapai target, partai ini bisa mengantarkan kadernya untuk ikut perhelatan Pilkada Nopember 2024.
Baca Juga: Puluhan Baliho Bacaleg Nasdem Dapil 5 Dirusak OTK
Untuk mencapai taget tersebut, Saan meminta seluruh kader NasDem dan para caleg yang bertarung di Kabupaten Bogor, baik DPR RI, DPRD Provinsi, maupun kabupaten terus bersosialisasi ke berbagai lapisan masyarakat.
“Bersaing secara sehat dan kompetitif di antara caleg serta memaksimalkan struktur hingga caleg dan struktur sama kuat, maka hasil akan maksimal seperti yang diharapkan,” katanya. (*)
Editor: Imam Rahmanto