25 radar bogor

Dominan di GP Monako, Max Verstappen Kokoh di Pucuk Klasemen

max verstappen
Max Verstappen usai menjuarai GP Monako.

MONAKO-RADAR BOGOR, Kemenangan dominan Max Verstappen di Formula 1 GP Monako, Minggu (28/5)  tadi malam WIB, mengukuhkan posisinya sebagai pemuncak klasemen.

Kini, juara bertahan F1 itu telah mengumpulkan 144 poin. Keunggulannya melebar menjadi 39 poin di atas rekan setimnya sendiri di Red Bull Sergio Perez di posisi kedua.

Perez gagal meraih poin setelah hanya finis di urutan ke-16 di Monako. 

Baca Juga : Delapan Belas Tim Drum Band Ikuti FOMB 2023

Sedangkan di posisi ketiga klasemen ada juara dunia dua kali F1 Fernando Alonso yang mengumpulkan 93 poin. Dia finis kedua di Sirkuit Jalanan Monte Carlo.

Podium tersebut merupakan back to back, setelah sebelumnya finis di podium ketiga di GP Miami. 

Alonso, kini, mengancam posisi Perez di posisi kedua. Jarak keduanya hanya 12 poin,

Klasemen Sementara Pembalap Formula 1 Setelah GP Monako:

1 Max Verstappen Oracle Red Bull Racing 144

2 Sergio Perez Oracle Red Bull Racing 105

3 Fernando Alonso Aston Martin Aramco Cognizant 93

4 Lewis Hamilton Mercedes AMG Petronas 69

5 George Russell Mercedes AMG Petronas 50

6 Carlos Sainz Scuderia Ferrari 48

7 Charles Leclerc Scuderia Ferrari 42

8 Lance Stroll Aston Martin Aramco Cognizant 27

9 Esteban Ocon BWT Alpine 21

10 Pierre Gasly BWT Alpine 14

11 Lando Norris McLaren 12

12 Nico Hulkenberg MoneyGram Haas 6

13 Oscar Piastri McLaren 5

14 Valtteri Bottas Alfa Romeo 4

15 Zhou Guanyu Alfa Romeo 2

16 Yuki Tsunoda Scuderia AlphaTauri 2

17 Kevin Magnussen MoneyGram Haas 2

18 Alex Albon Williams Racing 1

19 Logan Sargeant Williams Racing 0

20 Nyck de Vries Scuderia AlphaTauri 0. (jpc)

Editor : Ruri Ariatullah