25 radar bogor

Atasi Masalah Sampah, Warga RW 10 Taman Yasmin Rilis Program Bank Sampah

Sampah
Warga RW 10 Taman Yasmin, Kelurahan Curugmekar, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, menggelar kick off Bank Sampah Unit Palem Raja 7 pada Sabtu (6/5/2023).

BOGOR-RADAR BOGOR, Warga RW 10 Taman Yasmin, Kelurahan Curugmekar, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, menggelar kick off Bank Sampah Unit Palem Raja 7 pada Sabtu (6/5/2023).

Ketua RW 10, Imam menjelaskan, program bank sampah bertujuan untuk mengelola sampah rumah tangga. Sampah-sampah tersebut dipilah di masing-masing rumah sesuai dengan jenisnya lalu disetorkan selama dua pekan sekali.

“Sampah itu nantinya akan diambil oleh pihak Bank Sampah Induk Berbasis Aparatur (Basiba) lalu ditukar dengan uang pada buku tabungan milik warga,” jelasnya.

Baca Juga : 123 Siswa SDIT Al Yasmin 2 Ikuti Wisuda Tahfidz Juz 30

Pada tahap pertama pelaksanaan Bank Sampah Unit Palem Raja 7 ini, warga dapat menukarkan sampah-sampah anorganik di antaranya gelas plastik, kaca, dan bahan-bahan lain seperti minyak.

Sementara, sampah organik nantinya akan diolah menjadi pakan maggot yang bakal dikembangkan pada tahap selanjutnya.

Imam mengatakan, kehadiran bank sampah dapat menekan 50 persen sampah yang dibuang ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA). Selain itu, program ini juga dinilainya efektif menjaga kebersihan lingkungan sehingga mencegah terjadinya bencana banjir.

“Wilayah ini juga setiap hujan acap mendapat kiriman sampah dari RW lain. Dengan bank sampah ini mudah-mudahan bisa mengurangi sampah di lingkungan kami,” harapnya. (fat)

Reporter : Reka Faturachman
Editor : Yosep