25 radar bogor

Jembatan Otista Tuai Beragam Komentar, Bima Ingatkan ASN Jangan Baper

Bima Arya
Bima Arya meminta Forkopimda dan jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk tidak membawa perasaan (baper) menanggapi keluhan dan protes yang terus dilontarkan kepada mereka.

BOGOR-RADAR BOGOR, Dimulainya rekayasa lalu lintas imbas dari revitalisasi Jembatan Otista, memunculkan berbagai komentar dari masyarakat.  Wali Kota Bogor, Bima Arya memandang hal itu sebagai ujian bagi jajarannya. Ia mengatakan, kebijakan yang diterapkan sudah melalui perhitungan dan pertimbangan matang.

Baca Juga : Warga Dukung Pembangunan Jembatan Otista, Berharap Bogor Lebih Lancar

Bima meminta Forkopimda dan jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk tidak membawa perasaan (baper) menanggapi keluhan dan protes yang terus dilontarkan kepada mereka.

“Hari ini Kota Bogor tengah diuji kesabarannya. Komentar-komentar yang disampaikan pun luar biasa. Mulai dari yang santun, tajam, bahkan keras. Kami sepakat untuk tidak baper. Karena kalau baper kebijakannya tidak jalan,” ucap Bima Arya pada momen halal bihalal di Balai Kota, Rabu (3/5/2023).

Sebaliknya, ia meminta para ASN berusaha maksimal dengan kekuatan rasionalitas dan logika. Bima juga menyarankan kepada jajarannya untuk tidak malu atau gengsi untuk minta maaf apabila melakukan kesalahan.

Dirinya berharap, dapat terus bekerja sama di sisa waktu masa jabatannya dengan hati yang bersih dan penuh kebahagiaan. “Saya berterima kasih atas kerja yang diberikan dan pencapaian Kota Bogor menjadi terbaik keempat penyelenggaraan pemerintahan daerah,” tutup Bima. (fat)

Reporter : Reka Faturachman
Editor : Yosep