25 radar bogor

Tidak Percaya Diri Karena Ambeien, Berikut Cara Penanganannya

Ambeien

BOGOR-RADAR BOGOR, Penyakit ambeien atau hemoroid menjadi momok menakutkan bagi masyarakat. Rasa sakit yang ditimbulkan penyakit ini membuat penderitanya merasa tidak nyaman saat beraktifitas sehari-hari.

Baca Juga : Kulit Kering dan Kusam Saat Puasa, Begini Cara Mengatasinya

Tak hanya itu, wasir juga memberi dampak pada kepercayaan diri penderitanya. Umumnya penderita ambeien merasa malu untuk bercerita maupun berkonsultasi.

Stigma pengobatan wasir yang akan menimbulkan rasa sakit pun membuat para penderitanya takut untuk melakukan pengobatan dan mengurungkan kembali niatnya. Padahal kondisi ini justru akan memberikan dampak buruk apabila dibiarkan terus menerus.

Dokter Spesialis Bedah Mayapada Hospital Bogor BMC, dr Jefri Unggul Prabowo, SpB menjelaskan ambeien merupakan penyakit yang terjadi karena adanya kelainan berupa pembesaran pembuluh darah di daerah anus.

Pembesaran pembuluh darah ini dapat dipengaruhi sejumlah faktor di antaranya karena gaya hidup dan aktivitas yang memberikan peningkatan tekanan organ dalam perut.

“Misalnya kebiasaan mengedan terlalu keras, aktivitas angkat beban, obesitas, serta diet yang kurang serat. Ambeien juga dapat terjadi pada wanita yang sering hamil,” tutur dr. Jefri.

Di Kota Bogor sendiri dr. Jefri menyebut setidaknya ada 10-20 pasien dalam satu bulan yang datang dan berobat karena hemoroid di Mayapada Hospital Bogor BMC. Jumlah tersebut didominasi oleh penderita berumur 40-50 tahun dan didominasi kaum hawa.

Pemeriksaan dan penanganan mesti dilakukan dengan segera apabila seseorang telah menyadari adanya pembesaran pada pembuluh darahnya. Sebab jika terus dibiarkan pembuluh darah yang membesar itu akan terus bertambah besar dan mengganggu jalan keluar kotoran.

Jika terus dipaksakan akan menimbulkan luka. Luka tersebut jika terus dilewati kotoran akan menimbulkan adanya infeksi dan seterusnya menjadi keganasan hingga kanker.

dr. Jefri menjelaskan, penanganan penyakit ambeien tergantung pada klasifikasi derajat keparahannya. Terdapat 4 stadium dalam penyakit ini, stadium 1 merupakan kondisi paling ringan dan stadium 4 menjadi yang terberat.

Pasien pada stadium 1 dan 2 umumnya mendapatkan penanganan awal dengan cara memodifikasi gaya hidupnya. Misalnya dengan makan makanan yang mengandung banyak serat, mengurangi aktivitas mengangkat beban berat, dan menghindari BAB dengan waktu yang lama

Pada derajat 3 dan 4 pasien akan mengalami benjolan yang timbul keluar anus. Pada beberapa kondisi benjolan tersebut hilang timbul, namun pada kasus lain akan timbul terus.

“Pada stadium ini pertama tindakannya dicoba melalui obat-obatan dulu untuk mengempeskan benjolan. Selanjutnya untuk menghilangkan benjolan satu-satunya cara yakni dengan pembedahan,” terang dr. Jefri.

Baca Juga : Diabetes Center Mayapada Hospital Siap Beroperasi

Namun pasien ambeien tidak perlu takut sebab di Mayapada Hopital Bogor BMC terdapat beberapa tindakan operasi dalam pembedahan hemoroid. Mulai dari suntikan, pengikatan pembuluh darah, bahkan tindakan yang nyerinya minimal dengan laser dan strapler.

“Jadi ada pilihan lain selain operasi konvensional yang menimbulkan nyeri. Pengobatan laser dan stapler ini dapat dilakukan mulai dari penderita dengan stadium 2,” jelasnya. (cr1)

Editor : Yosep