25 radar bogor

Takut Kehilangan, Rieke Diah Pitaloka Rilis Single Religi di Bulan Ramadan

JAKARTA-RADAR BOGOR, Ada yang berbeda dilakoni Rieke Diah Pitaloka di bulan Ramadan kali ini. Ibu dua anak ini baru saja merilis single bernuansa religi. Judulnya “I’Tiraf: Shalawat Abu Nawas”, menurut Rieke, karyanya itu bukan sekadar lagu religi.

“Kok kayaknya yang biasanya selebor, selengeean, masuk pada momen yang oke, sepertinya saya harus memulai dengan hidup yang baru,” kata Rieke Diah Pitaloka, Senin (27/3/2023).

Baca Juga:Rieke Diah Pitaloka Kritik Pemerintah Soal Kelangkaan Minyak

Lagu religinya merupakan hasil perjalanan hidupnya selama ini. Rieke Diah Pitaloka mengaku sering cemas dan takut kehilangan. Ia menuturkan, titik baliknya memang bukan langsung ke lagu tersebut, tetapi banyak merasa kehilangan, terutama ketika virus corona menyerang.

“Ya, ada kecemasan, khawatir, kehilangan. Saya berpikir, oh iya ya hidup ini singkat. Kita mau apa?” ujar Rieke Diah Pitaloka.

Dalam perjalanan inilah, Rieke Diah Pitaloka menemukan seseorang yang membuatnya kuat. Di sini Rieke Diah Pitaloka juga bertemu orang-orang yang lebih mengenalkan salawat.

“Ini membuat saya tertarik. Mendengarnya hati lebih adem,” tutur Rieke Diah Pitaloka. Karena itulah, akhirnya Rieke membuat single lagu religi dengan mengolaborasikan salawat.

Baca Juga: Rieke Desak Pemerintah Realisasikan Industri Nasional Kantong Darah

Salawat yang dipilih adalah syair Abu Nawas, I’Tiraf. Isinya pun memiliki keterkaitan di mana hidup yang singkat, lalu meminta ampunan atas dosa selama ini.

“Pertaubatan Abu Nawas dengan syair yang menyentuh, simple tapi tetap mengingatkan kita pada tujuannya,” tutur pemeran Oneng dalam sitkom terkenal Bajuri. (*net)

Editor: Pipin