25 radar bogor

Maraton Jabar Run 10K, Ruas Jalan Ini Akan Ditutup Sementara

BOGOR-RADAR BOGOR, Kompetisi lari maraton Jabar Run 10K akan berlangsung pada Minggu (19/3) di Kota Bogor. Sebanyak 2 ribu pelari akan beradu cepat dalam gelaran tersebut.

Ketua Panitia Jabar Run 10K, Hendri Winoto mengatakan, maraton akan dimulai pada pukul 05.30 WIB di Pintu 3 Kebun Raya Bogor (KRB).

“Rute yang akan dilewati yaitu Pintu 3 KRB, Tugu Kujang, Jembatan Otista, Mall BTM, Jalan Ir Juanda, Jalan Sudirman, Jalan Merak, Denpom, Jalan Jarak Harupat dan berakhir kembali di Pintu 3 KRB. Total rute yang dilalui ialah 10 kilometer,” ujarnya.

Oleh karena itu pengalihan arus lalu lintas akan diberlakukan Satlantas Polresta Bogor Kota bersama Dinas Perhubungan Kota Bogor pada lajur yang menjadi lintasan maraton tersebut.

Terdapat 9 lokasi yang akan menjadi titik pengalihan arus atau pemberhentian kendaraan saat maraton berlangsung. Di antaranya, Simpang Warung Jambu, Mc Donald Lodaya, Tugu Kujang, Baranangsiang, Jalan Bangka, Empang, Pengadilan dan Sawo Jajar, Jalan RE Martadinata, serta Jalan Dadali.

Kepala Satlantas Polresta Bogor Kota, Kompol Galih Apria menjelaskan pengalihan dan pemberhentian kendaraan hanya berlangsung sementara selama pelari melintas di jalur tersebut saja.

“Semisal akan melewati Jalan Padjajaran maka titik Simpang Warung Jambu dan Mc Donald Lodaya akan ditutup. Setelah pelari melintas di Jalan Otto Iskandardinata, maka titik yang sebelumnya ditutup akan dibuka. Begitu juga dengan ruas jalan yang lain,” terang Galih

Ia menyebut estimasi penutupan hanya akan berlangsung sekira 15-30 menit saja. Sementara bagi pelari yang tertinggal akan didampingi dan dijaga oleh marshal.

Galih menjelaskan kebijakan ini dilakukan untuk melindungi ribuan pelari yang berpartisipasi pada kompetisi Jabar Run 10K. (*)

Reporter: Reka Faturachman
Editor: Imam Rahmanto