25 radar bogor

Hitung Cepat Pilkades Sukamanah, Emak-emak Unggul Telak dari Tiga Lawannya

Pemantauan perhitungan suara Pilkades di Desa Leuwimalang, Kecamatan Cisarua, Minggu (12/3). (Radar Bogor/ Arif Al Fajar)

MEGAMENDUNG-RADAR BOGOR, Pilkades Serentak di Desa Sukamanah, Megamendung berlangsung kondusif, Minggu (12/3).

Empat calon kepala desa (cakades) bersaing memperebutkan wilayah di area dekat Pesantren Habib Rizieq Shihab itu. Mereka yakni Ayub Rahmat Hidayat, Engkos Kosasih, Zaenal Arifin, dan Irmayani.


Camat Megamendung, Acep Sajidin mengatakan, perhitungan surat suara masih berlangsung. Ia memprediksi perhitungan surat suara akan selesai pukul 16.00 WIB. “Insya Allah selesai,” imbuhnya.

Hingga pukul 14.50 WIB, cakades wanita satu-satunya, Irmayani, memimpin perolehan suara sementara dari perhitungan cepat.

Perolehan suara sementara 2.278 suara. Emak-emak itu unggul telak dari tiga kandidat cakades lainya.

“Untuk Cakades Ayub Rahmat Hidayat, 1.198 suara, Engkos Kosasih 1.096 suara, dan Zaenal Arifin 488 suara,” sebutnya.

Sementara itu, perhitungan suara Pilkades di Desa Leuwimalang, Kecamatan Cisarua juga masih berlangsung.

Pantauan Radar Bogor, perhitungan surat suara dimulai sejak pukul 13.00 WIB dan disaksikan langsung para pendukung cakades Leuwimalang.

Hingga saat ini, perhitungan surat suara di Desa Leuwimalang masih berjalan kondusif. Tidak ada gesekan antar pendukung cakades.(*)

Reporter: Arif Al Fajar
Editor: Imam Rahmanto