25 radar bogor

Bansos Terbatas, Masjid Al Muhajirin Masih Butuh Rp1,6 Miliar

Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim meninjau pembangunan Masjid Al Muhajirin di Perumahan Bumi Kencana Asri, Minggu (12/3). (Radar Bogor/ Dede Supriadi)

BOGOR-RADAR BOGOR, Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim meninjau pembangunan Masjid Al Muhajirin di Perumahan Bumi Kencana Asri, Minggu (12/3). Progresnya mencapai 60 persen.


Pembangunan Masjid Al Muhajirin di wilayah Kecamatan Tanah Sareal itu didanai dari iuran warga serta anggaran hibah Bantuan Sosial (Bansos) dari Pemkot Bogor.

Dedie melihat progres pembangunan Masjid Al Muhajirin merupakan salah satu contoh hibah bansos yang betul-betul dimanfaatkan untuk pembangunan.

Ia juga mengapresiasi semangat yang sangat luar biasa dari warga atas pembangunan masjid. Dedie pun menjanjikan solusi pendanaan yang lain disebabkan anggaran hiibah bansos Pemkot Bogor yang terbatas.

“Kalau lihat begini kan sudah terlihat wujudnya, progresnya luar biasa. Tinggal nanti bagaimana warga sama-sama mencari solusi yang lain. Sebetulnya banyak sekali CSR atau bantuan-bantuan hibah untuk masyarakat,” beber lelaki yang akan maju dalam Pilwalkot 2024 ini.

Sementara itu, Ketua DKM Masjid Al Muhajirin, Budi Siswanto mengakui, pembangunan masjid membutuhkan anggaran mencapai senilai Rp3,6 miliar. Itu berdasarkan Rencana Anggaran Bangunan (RAB) yang ditargetkan selesai pada akhir 2024 mendatang.

“(Pengerjaan) Sudah berjalan dua tahun. Mudah-mudahan tidak molor dengan kebersamaan panitia dan mudah-mudahan Allah Swt memberikan kelancaran dan kemudahan,” harap Budi.


Untuk itu, pihaknya akan terus menggalang dana agar pembangunan tidak mangkrak. “Kami akan progres pengajuan ke provinsi (Jawa Barat). Kebutuhannya sekira Rp1,6 miliar lagi,” tukasnya.(*)

Reporter: Dede Supriadi
Editor: Imam Rahmanto