25 radar bogor

Verrel Bramasta Bangga Dicolek Presiden Jokowi, Gara-Gara Terjun ke Politik

verrel

JAKARTA-RADAR BOGOR, Artis muda Verrell Bramasta memutuskan untuk bergabung dalam politik. Anak sulung Venna Melinda dan Ivan Fadilla tersebut masuk ke Partai Amanat Nasional (PAN).

Ternyata belum lama masuk ke dunia politik, Verrell Bramasta sudah ‘dicolek’ Presiden Jokowi.  Hal tersebut terlihat dalam Instagram Verrell Bramasta, seperti dikutip dari Detikhot.
“Jadi kalau saya melihat tadi yang tampil di sini semuanya muda, muda, muda, muda. Itu sudah betul. Saya melihat tadi ada siapa? Verrell Bramasta,” jelas Presiden Jokowi saat menghadiri acara Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pemenangan Pemilu PAN di Semarang, Jawa Tengah.

Avatar

Baca Juga:

Dewi Perssik Tetap Cinta, Meski Calon Suami Dihantam Kabar Tak Sedap

 

Dalam Instagramnya, Verrell Bramasta juga sangat bangga karena orang nomor satu di Indonesia tersebut ternyata mengetahui ada dirinya. “Hidup cuman sekali, jadi buatlah berarti.. Slide 2 di absen sama dosen (emoji silang) Di absen sama Pak @jokowi (emoji ceklis dan bendera merah putih)” tulis Verrell Bramasta dalam Instagram miliknya, Selasa (28/2/2023).

Postingan itu langsung mendapatkan tanggapan dari netizen dan ibu Verrell Bramasta. “Aamiin yra ,,, Bismillahirohmanirohim ya anakku ,, Niscaya tercapai niat baik kakak @bramastavrl jadi Wakil Rakyat di DPR RI,,, semangat ya,” ungkap Venna Melinda.
“Ikut bangga sama verrel,” beber Zulkifli Hasan selaku Menteri Perdagangan.
“Proud of u @bramastavrl,” jelas Merry Riana.
“Dibalik ini semua pasti ada seseorang yg udah nemenin verrell dari 0 yg selalu mensupport dan mendukung apapun yg hatimu inginkan. Wilona pasti bangga melihat perubahan demi perubahan dalam perjalanan hidup kamu mas Verrell,” beber akun lainnya.

Sebelumnya, Verrell Bramasta sempat memberikan pernyataan usai bergabung ke politik. “Pertama dalam hidup itu ada tujuan yang membuat kita mendapatkan sesuatu. Kalau aku pribadi dari pengalaman hidup yang dilewati, aku tergerak kalau bisa bantu orang dan membahagiakan orang. Aku main sinetron dan lain-lain itu ingin menginspirasi.  Aku tergerak ketika aku bisa membantu orang, aku royal banget ke teman-teman, tapi kalau aku bisa gabung politik jumlah orang yang aku bisa scope lebih luas,” kata Verrell Bramasta, beberapa waktu lalu.

Kedua, ia sangat terinspirasi dari kedua orang tuanya. Sedari kecil ia sudah melihat sang ibu kampanye dan membantu banyak orang, Verrell merasakan ada kebahagiaan dari kegiatan tersebut. Mantan kekasih Natasha Wilona itu mengakui dirinya ingin menjadi perwakilan aspirasi dari milenial dan gen Z. (*/net)

Editor: Pipin