25 radar bogor

Resmikan Masjid Al Ikhlas, SMPN 6 Kota Bogor Dorong Ketakwaan Pelajar 

Masjid Al Ikhlas
SMPN 6 Kota Bogor meresmikan Masjid Al Ikhlas pada Kamis (16/2/2023). SOFYANSYAH/RADAR BOGOR

BOGOR-RADAR BOGOR, Usai rampung dibangun, SMPN 6 Kota Bogor akhirnya meresmikan Masjid Al Ikhlas pada Kamis (16/2/2023).

Kepala SMPN 6 Kota Bogor, Yahman menuturkan, Masjid Al Ikhlas mulai dibangun pada bulan Oktober 2021 lalu. Pembangunan masjid ini dibiayai dari berbagai sumber pendanaan antara lain berasal dari guru, wali murid, para siswa, masyarakat sekitar, serta alumni.

“Alhamdulillahn setelah 1 tahun 5 bulan dibangun, masjid hasil partisipasi bersama ini kami resmikan dengan penuh kegembiraaan. Walaupun memang masjid ini baru 90 persen tapi sudah mulai bisa beroperasi. Sisa pembangunan akan dilakukan sembari berjalan,” jelas Yahman.

Avatar

Baca Juga:

Siswi SMK Farmasi Bogor Raih Juara di PAFI Jabar Expo, Ini Sosoknya

Dirinya mengatakann selain berfungsi sebagai tempat salat wajib, masjid ini juga akan diisi dengan berbagai aktivitas keagamaan lainn seperti salat Dhuha setiap pagi dan tempat pembelajaran. Yahman berharap, kehadiran Masjid Al Ikhlas dapat semakin meningkatkan semangat beribadah dam ketakwaan anak didiknya.

“Para siswa sangat bangga dengan diresmikannya masjid ini. Antusiasnya bahkan saya rasakan sangat kuat. Mereka sudah sangat tidak sabar untuk salat di sini,” ungkapnya.

Yahman menuturkann masjid tersebut akan terbuka bagi masyarakat yang ingin beribadah. Terutama di kala bulan ramadan. Pihak sekolah membuka Masjid Al Ikhlas untuk digelar tarawih ataupun salat Idul Fitri.

Ketua Komite SMPN 6 Kota Bogor, RA.Susilawati juga bersyukur atas diresmikannya Masjid Al Ikhlas. Sebab masjid ini memang sudah lama diimpikan oleh pihaknya yang selama ini sudah mendukung pembangunan masjid yang menelan dana hingga Rp2 miliar tersebut.

“Masjid ini menjadi ikonnya SMPN 6 Kota Bogor. Kami harap anak-anak bisa semakin rajin beribadah dan membawa mereka menjadi anak soleh dan solehah,” tuturnya.

Pada peresmian tersebut juga digelar acara Isra Miraj Nabi Muhammad SAW. Tampak ratusan anak memadati bangunan masjid yang memiliki 2 lantai tersebut.

Sejumlah penampilan dipersebahkan siswa untuk memeriahkan acara di antaranya penampilan tim tahfidz, puisi religi, serta lantunan selawat yang dinyanyikan oleh tim marawis. (fat)

Reporter : Reka Faturachman
Editor : Yosep