25 radar bogor

Ribut Antar Pengamen di Ciawi Resahkan Warga, Ternyata Ini Penyebabnya

KENA RAZIA: Tampak sebagian pengamen saat dilakukan pendataan di TKSK Kecamatan Ciawi, Rabu (15/2).

CIAWI-RADAR BOGOR, Sejumlah pengamen di Kecamatan Ciawi bentrok pada Rabu (15/2/2023) dini hari. Keributan diduga akibat rebutan lahan ngamen.

“Iya, ada pengamen ribut. Kayanya rebutan lahan ngamen,” ujar Salah satu warga Ciawi, yang enggan disebutkan namanya kepada Radar Bogor, Rabu (15/2/2023).

Kepada Radar Bogor,  dia menyebutkan bahwa keributan antar pengamen ini sudah sering terjadi. Warga pun dibuat resah dengan ulah pengamen yang sering ribut tersebut.

Avatar

“Kalau cuman ngamen ya gak masalah. Ini sering ada keributan, jadi saya harap ada penindakan,” pinta dia.

Sementara itu, TKSK Kecamatan Ciawi, Yoyo Yohana membenarkan adanya keributan antar pengamen di Kecamatan Ciawi.

“Semalam ada keributan antar pengamen,” katanya kepada Radar Bogor, Rabu (15/2/2023).

Untuk itu, TKSK kecamatan Ciawi bersama dengan Satpol PP kecamatan Ciawi melakukan razia terhadap pengamen yang ada di kecamatan Ciawi tersebut.

“Jadi hari ini sama Satpol PP diadakan operasi anak jalanan dan pengamen, ada 15 pengamen yang ditangkap,” papar dia.

Selanjutnya, kata dia, para pengamen tersebut akan didata dan dibawa ke Dinas sosial (Dinsos) Kabupaten Bogor untuk mendapatkan pembinaan. “Setelah didata, kita serahkan ke Dinsos,” papar Yoyo.

Sementara itu salah satu pengamen, Muhammad Amma mengaku tidak tahu-menahu adanya keributan yang terjadi semalam. “Saya tadi terjaring razia. jadi kebawa-bawa saja. Yang ribut gak tau,” dalih dia.(*)

Reporter: Arifal

Editor: Pipin