25 radar bogor

Bima Arya Bakal Rotasi Pejabat, DPRD: Jangan Berdasarkan Like or Dislike

Pensiun
Wali Kota Bogor, Bima Arya pada acara pelepasan 344 ASN Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, yang memasuki masa pensiun, di IPB Convention Center, Jalan Pajajaran, Kota Bogor, Rabu (28/12/2022).

BOGOR-RADAR BOGOR, Rencana rotasi pejabat linngkup Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor kian santer terdengar. Wali Kota Bogor, Bima Arya mengatakan hal itu bakal diumumkannya beberapa hari ke depan.


Merespons rencana tersebut, Wakil Ketua Komisi I DPRD Kota Bogor, Anna Mariam Fadhilah menekankan pada Bima agar jangan sampai ada praktek kolusi, nepotisme bahkan bisikan dari pihak luar Pemkot Bogor.

Meskipun rotasi merupakan kewenangan Bima sebagai kepala daerah, namun dirinya juga mesti mempertimbangkan seseorang pada sebuah jabatan yang sesuai denhan pangkag dam golongannya.

“Tentunya dipertimbangkan juga kompetensi atau keahlian Aparatur Sipil Negara (ASN) tersebut, jangan hanya berdasarkan like or dislike (suka atau tidak suka),” ucapnya, Kamis (26/1).

Anne mengatakan, pihak legislatif tidak akan diam apabila terdapat aturan yang dilanggar dalam proses rotasi tersebut.

“Tentu semua ingin di tahun terakhir masa jabatannya Wali Kota bisa menyelesaikan janji kampanyenya dengan baik sehingga perlu dukungan dari jajaran yang mempuni,” tutur dia.

Pihaknya akan memanggil Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Bogor untuk mengklarifikasi apabila menemukan hal yang tidak sesuai.

Apabila ada yang kurang sesuai DPRD melalui Komisi I akan memanggil Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Bogor.

Anna melanjutkan, tentu semua ingin di tahun terkakhir masa jabatan pak wali ini janji kampanye dapat diselesaikan dengan baik sehingga perlu didukung oleh jajaran yang mumpuni. Tetapi jika ternyata dalam proses promosi dan rotasi ini ada aturan yang dilanggar tentunya DPRD tidak akan diam.


“Ya, kami akan memanggil BKPSDM Kota Bogor untuk meminta klarifikasi apabila ada yang tidak sesuai,” tegasnya. (*)

Reporter: Reka Faturachman
Editor: Imam Rahmanto