25 radar bogor

Gerak Unpak Latih Guru SMPIT Al Madina Membuat Karya Ilmiah

Guru
Program Studi Administrasi Pendidikan, Sekolah Pascasarjana Universitas Pakuan, melakukan kegiatan pengabdian masyarakat berupa bimbingan, pelatihan dan workshop literasi karya ilmiah bagi guru SMPIT Al Madina.

BOGOR-RADAR BOGOR, Saat ini, kecakapan melakukan penelitian dan mempublikasikannya pada satu jurnal penelitian, bukan melulu tuntutan bagi dosen, tapi juga bagi guru-guru.

Melalui penelitian dan publikasi karya ilmiah, guru dapat berbagi praktik baik, temuan baru dan menghasilkan rekomendasi-rekomendasi bag guru di sekolah lain sehingga terjadi percepatan kemajuan kualitas pendidikan.

Hal ini sejalan dengan salah satu prinsip merdeka belajar, dimana guru perlu berkolaborasi saling meningkatkan kemahiran.

Avatar

Baca Juga:

BSI Gandeng Unpak, Dongkrak Akses Layanan Syariah Perguruan Tinggi

Faktanya jumlah penelitian tindakan kelas yang dihasilkan guru masih sangat minim, bahkan hal ini meliguru untuk bergerak meneliti dan menulis hasil penelitiannya.

Untuk dapat diterima oleh pengelola jurnal hasil penelitian, guru perlu memiliki pengetahuan bagaimana membuat artikel sesuai gaya selingkung penerbit jurnal, memilih jurnal yang sesuai dan melakukan manajemen referensi secara digital yang saat ini didukung oleh aplikasi-aplikasi yang memudahkan guru.

Dalam hal ini, sebagian besar guru masih belum memiliki literasi dalam menyusun dan mempublikasikan karya ilmiah.

Berdasarkan adanya kebutuhan tersebut, Program Studi Administrasi Pendidikan, Sekolah Pascasarjana Universitas Pakuan, melakukan kegiatan pengabdian masyarakat berupa bimbingan, pelatihan dan workshop literasi karya ilmiah.

Pelatihan dilakukan bersama Dr. Dian Wsulandari, S.Psi., M.Pd., dan Dr. Henny Suharyati, M.Si, sebagai pengabdi, serta berkoordinasi dengan Supriyadi, M,Pd selaku Kepala Sekolah SMPIT Al Madina, bimbingan diberikan kepada 21 orang guru SMPIT AL Madina,  Karadenan, Kabupaten Bogor.

Kegiatan secara daring maupun luring ini, terbagi dalam enam sesi sejak pertengahan Oktober2022 hingga Januari 2023. Mulai dari sosialisasi untuk membuka mindset guru mengenai penulisan karya ilmiah, menyusun rancangan penelitian, mereview jurnal, membuat outline karya ilmiah, workshop mengaplikasikan manajemen referensi Mendeley, berlatih mengenal Open Journal System.

Seusai pelatihan, secara berkelompok guru-guru telah menetapkan tema penelitian yang menarik, dan wajib menyusunnya menjadi sebuah artikel ilmiah yang layak dipublikasikan.  Guru membuat artikel karya ilmiah? BISA!. (adv)

Editor : Yosep