25 radar bogor

Sambungan Underpass Sholis Bahayakan Pengendara, Minta PUPR Segera Perbaiki 

Underpass Sholis
Kondisi sambungan jalan Underpass Sholis yang membahayakan pengendara. REKA/RADAR BOGOR

BOGOR-RADAR BOGOR, Underpass Sholis kembali memakan korban. Seorang pengendara terjatuh dari motornya setelah mengalami kecelakaan di area itu pada Jumat (20/1/2023) malam.

Ruas jalan ini memang acap menyebabkan kecelakaan. Sambungan jalan yang terbuat dari besi kerap amblas dan membuat lintasan tak rata. Hal itu berakibat fatal ketika para pengendara lewat dengan kecepatan tinggi.

Belum lagi dengan penerangan yang minim, membuat lajur Underpass Sholis ini tambah membahayakan. Selain jatuh, pengendara yang mengalami kecelakaan juga dapat berpotensi tertabrak pengendara lain yang tengah melintas di belakangnya.

Avatar

Baca Juga:

Polisi Amankan Pengedar Ganja di Jalan Sholis Bogor

Kepala Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Bogor Kota, Kompol Galih Apria membenarkan adanya kecelakaan tunggal yang menimpa pengendara motor di Underpass Sholis tadi malam. Beruntung sang korban tak mengalami luka parah.

Galih mengakui, kondisi jalan tersebut membahayakan para pengendara. Sambungan besi yang amblas dinilainya jadi penyebab banyaknya terjadi kecelakaan. Menyikapi hal tersebut, pihaknya sudah melaporkan pada pihak terkait yakni PUPR.

“Tadi pagi sudah kami periksa dan sudah dilaporkan ke PUPR. Kami punya fungsi sebagai pengawas di jalan, makanya kami sampaikan untuk segera diperbaiki sebaik-baiknya demi keamanan dan kenyamanan masyarakat,” ucapnya saat dihubungi Radar Bogor, Sabtu (21/1/2023).

Galih juga mengimbau kepada masyarakat untuk mengurangi kecepatan sejak awal ketika melintasi Underpass Sholis itu. “Tetap hati, dan waspada terlebih saat hujan turun,” tutur Galih. (cr1)

Reporter : Reka Faturachman
Editor : Yosep