25 radar bogor

Selama 2022, DPRD Kota Bogor Sahkan 10 Rancangan Peraturan Daerah

DPRD Kota Bogor
Ketua DPRD Kota Bogor Atang Trisnanto

BOGOR-RADAR BOGOR, DPRD Kota Bogor menyelenggarakan refleksi setahun kinerjanya di Lapangan Ekspresi, Kecamatan Tanah Sareal pada Sabtu (24/12/2022).

Baca Juga : DPRD Kota Bogor Pamer Ratusan Foto Refleksi Kinerja Setahun

Di momen tersebut, Ketua DPRD Kota Bogor, Atang Trisnanto menyebut selama 2022 pihaknya sudah mengesahkan 10 Rancangan Peraturan Daerah (Raperda).

“Tahun 2022, kinerja DPRD berjalan sangat baik. Di legislasi dari 14 raperda, ada 10 raperda yang telah disahkan. Menyisakan 4 raperda yang sedang pembahasan, 1 di antaranya tinggal penetapan. Jadi sisa 3 raperda lagi,” jelas Atang kepada Radar Bogor.

Raperda yang disahkan di antaranya, Raperda Perubahan atas Peraturan Daerah Nomor 21 tahun 2019 tentang Perumda Tirta Pakuan, Raperda perubahan ketiga atas Perda Kota Bogor Nomor 6 tahun 2012 tentang Retribusi Perizinnan tertentu.

Kemudian, Raperda tentang Penyelenggaraan Perizinan Perusahaan Berbasis Resiko, Raperda tentang Pertanggungjawaban Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun anggaran 202, Raperda tentang Dana Cadangan Pemilihan Kepala Daerah tahun 2024.

Selanjutnya Raperda tentang Penyertaan Modal Daerah kepada Perumda Pasar Pakuan Jaya, Raperda tentang Perubahan APBD tahun 2022, serta Raperda tentang APBD tahun anggaran 2023.

Atang mengatakan, pihaknya juga sudah melakukan sosialisasi dan evaluasi pada Perda yang sudah dilakukan. “Kami juga sudah merekomendasi Perda yabg perlu direvusi termasuk pekerjaan rumah Peraturan Wali Koya dari turunan Perda itu sendiri,” imbuh dia.

Dirinya juga menyebut DPRD Kota Bogor bersama Pemkot Bogor, telah menyetujui dan menetapkan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2023 Kota Bogor, yang mengalami kenaikan Rp500 miliar dari tahun sebelumnya sehingga tembus di angka Rp3 triliun.

“Mudah-mudahan dengan kinerja budgeting, legislasi dan pengawasan bisa menjadi kontribusi membuat Kota Bogor lebih baik. Harapan kami, di 2023 nanti semua rencana pembangunan yang sudah ditetapkan bisa terserap maksimal, dikerjakan di awal waktu sehingga bisa membantu perekonomian dan dirasakan masyarakat,” harap Atang.

Baca Juga : Tok, DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda Baru

Refleksi tersebut, digelarnya dengan tujuan menyampaikan informasi kinerja DPRD Kota Bogor. Tahun ini, DPRD memilih cara yang berbeda melalui kemasan berbentuk visual berupa pameran foto dan pemaparan melalui video.

Atang berharap, cara itu dapat mendekatkan pihaknya dengan masyarakat. Momen refleksi juga diharapnya dapat menjadi ajang bagi masyarakat menyampaikan feedback, sehingga DPRD dapat memperbaiki kinerjanya di tahun depan. (cr1)

Reporter : Septi Nulawan Harahap
Editor : Yosep