25 radar bogor

Ikhsan Sodik Resmi Nakhodai PPNI RS PMI Bogor

PPNI komisariat RS PMI Bogor resmi dikukuhkan dan dilantik, Kamis (22/12). (Radar Bogor/ Sofyansyah)

BOGOR-RADAR BOGOR, Sebanyak 25 pengurus Dewan Pengurus Komisariat (DPK) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) RS PMI Bogor secara resmi dilantik, Kamis (22/12). Pengukuhan sekaligus meresmikan terpilihnya Ikhsan Sodik sebagai Ketua PPNI komisariat tersebut.

Baca Juga: Pelantikan HA IPB Ramai Seperti Acara Parpol, Bima Arya: Saya Suka Warnanya

Ketua Panitia Pelaksana Barkah Kurnia Prawira mengatakan, pergantian pengurus dan ketua DPK PPNI dilakukan sesuai dengan AD/ART yang dilakukan dari beberapa bulan sebelumnya. Pengukuhan itu untuk para pengurus komisariat periode 2022-2027.

“Ketua terpilih berdasarkan hasil vote yang disebar melalui Google Form kepada seluruh perawat yang ada di RS PMI, di mana terkumpul sekitar 327 vote. Hasilnya, Ikhsan meraih vote tertinggi,” kata Barkah, usai pelantikan di Ruang Kalla Ballroom, Grand Afiat RS PMI Bogor.

Vote tertinggi kedua diraih Yunia Perdanasari dan disusul Juli Erdiansyah. Pelaksanaan vote berlangsung sejak sebulan lalu. Secara otomatis, Ikhsan menggantikan Firmansyah yang sebelumnya menjabat ketua.

Menurut Barkah, pengurus DPK PPNI yang dilantik terdiri dari ketua, koordinator masing-masing seksi, bendahara, dan sekretaris.

“Setelah pengukuhan, langsung menyusun program yang merupakan hak preogratif ketua baru,” ucapnya.

Sementara itu, Ikhsan Sodik mengucapkan terima kasih atas dukungan dan kepercayaan terhadap dirinya. Ia berjanji bakal mengemban dan melaksanakan jabatan itu sebaik mungkin.

“Visi yang kami canangkan adakah dengarkan dan rasakan. Karena dengan mendengarkan dan rasakan, sebuah bagian kesejahteraan. Bisa mendengarkan orang lain dan bisa merasakan apa yang mereka rasakan,” terangnya.

Baca Juga: Sebanyak 37 Pengurus PPNI Periode 2022-2027 Jalani Upacara Pelantikan

Kegiatan pelantikan juga dihadiri Direktur Pelayanan Medik dan Keperawatan dr Banon Sukoandari dan Ketua DPD PPNI Kota Bogor Yoyo Haryono.(*)

Reporter: Dede Supriadi
Editor: Imam Rahmanto